Brilio.net - Akhir bulan Juni kemarin, tepatnya pada Selasa 30 Juni 2020 pada dini hari, mobil Toyota Alphard milik Via Vallen dibakar oleh orang yang tak dikenal. Akibatnya, mobil mewah berwarna putih tersebut rusak karena hangus terbakar.

Setelah mengunggah video rekaman CCTV melalui akun Instagramnya pribadinya dan menceritakan kronologi kejadian pembakaran mobilnya oleh orang yang tak dikenal tersebut, Via Vallen curhat bagaimana perjuangannya membeli mobil Alphard tersebut secara tunai.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Dulu pas rame2nya job off air aku jarang banget dirumah dan kurang istirahat karena harus pindah2 tempat Menempuh perjalanan darat, laut, udara yang hampir setiap hari Ahamdulillah uangnya terkumpul, aku beli mobil ini cash + aku asuransikan 2 tahun Asuransi berakhir bulan Mei kemarin dan belum sempet dilakukan perpanjaang asuransi udh keduluan di bakar orang disaat pandemi kaya gini, dimana saya sendiri udh hampir 3 bulan ga kerja ( tidak ada pemasukan seperti biasa ) krn memang kondisinya blm normal Saya tauuu, apa yg sy miliki semuanya hanyalah titipan Cuma skrg kondisi mobil seperti ini, malah bingung mau di apain

A post shared by (@viavallen) on

Dilansir brilio.net dari Instagram @viavallen pada Kamis (2/7) penyanyi dangdut tersebut menceritakan perjuangan panjangnya untuk membeli mobil impiannya dengan harus membanting tulang setiap hari bernyanyi dari satu panggung ke panggung lainnya.

"Dulu pas rame2nya job off air aku jarang banget dirumah dan kurang istirahat karena harus pindah2 tempat", tulis Via.

Untuk berpindah dari satu panggung ke panggung lainnya, Via bahkan rela menempuh perjalanan dari darat, laut, dan udara hampir setiap hari. Berkat kerja kerasnya, Via berhasil mengumpulkan uang untuk membeli mobil impiannya.

"Ahamdulillah uangnya terkumpul, aku beli mobil ini cash + aku asuransikan 2 tahun", lanjutnya.

Namun naas, kini mobil yang dibelinya lewat kerja keras tanpa kenal waktu tersebut kini hanya tinggal bangkai besi yang meninggalkan kenangan manis buah hasil kerja kerasnya selama ini. Via menceritakan asuransi mobilnya baru saja berakhir pada bulan Mei lalu dan dirinya belum sempat melakukan perpanjangan asuransi.

"Belum sempet dilakukan perpanjaang asuransi udh keduluan di bakar orang disaat pandemi kaya gini", kata Via.

Dirinya juga menceritakan dalam kondisi pandemi Covid-19 yang sudah berbulan-bulan melanda Tanah Air, membuatnya sepi job. Via mengaku tidak ada pemasukan seperti biasa karena sudah hampir 3 bulan tidak kerja.

"Saya sendiri udh hampir 3 bulan ga kerja ( tidak ada pemasukan seperti biasa ) krn memang kondisinya blm normal", jelasnya.

Dengan musibah yang menimpanya, Via menyadari bahwa semua yang ia miliki semata-mata hanya titipan dari Tuhan yang harus ia jaga dan dapat diambil oleh Tuhan kapan saja dengan berbagai cara. Kini bangkai mobil tersebut masih terparkir di samping rumahnya, Via bingung mau diapakan bangkai mobil tersebut.

"Saya tauuu, apa yg sy miliki semuanya hanyalah titipan
Cuma skrg kondisi mobil seperti ini, malah bingung mau di apain", kata Via.

Dalam kasus pembakaran mobil Via Vallen tersebut, pelaku berhasil diamankan oleh pihak kepolisian yang saat ini sudah diproses hukum.