Brilio.net -  

Kabar tidak menyenangkan datang dari pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven. Melalui postingan di akun Instagram pribadi Baim, dia menceritakan jika sang istri mengalami keguguran. Satu hal yang tak disangka-sangka, kondisi Paula keguguran itu terjadi hampir bersamaan pada hari Baim Wong dijadwalkan untuk berangkat haji.

Baim Wong direncanakan berangkat ke Tanah Suci pada 7 Juni 2023 untuk menunaikan ibadah haji. Namun, Baim mengurungkan niatnya karena sang istri mengalami keguguran. Awalnya, Baim belum mengungkapkan soal alasannya batal berangkat haji. Kini, dia memilih untuk mendampingi sang istri yang saat ini masih dalam proses pemulihan.

Namun tak ingin menimbulkan pertanyaan, akhirnya lewat unggahan terbarunya Baim menjelaskan alasan sebenarnya di membatalkan berangkat haji.



 

Dalam foto yang dibagikan Baim, Paula tampak terbaring lemah di ranjang rumah sakit dengan selang oksigen yang terletak pada hidungnya, serta tangan yang diinfus. Salah satu unggahan memperlihatkan percakapan yang bikin pilu antara Baim Wong dengan Paula lewat WhatsApp.

Ibu dua anak ini sempat tak sadar. Baim Wong pun menyinggung istrinya tak sadar karena secara medis ditidurkan.

Paula Verhoeven keguguran © Instagram

Paula Verhoeven keguguran
© Instagram/@baimwong

Melalui unggahan tersebut, Baim juga ingin memberi bantahan terkait semua pemberitaan negatif yang terus diarahkan pada keluarganya. Salah satunya karena dia yang batal berangkat haji.

"Di samping banyak cerita yang harus saya tutupi karena nggak pantas kalau kita saling menjatuhkan satu sama lain. Anggaplah saya nggak nggak jadi pergi haji karena ini," tulis Baim Wong dalam akun Instagramnya.

Baim Wong mengatakan dia sengaja tidak memberikan kabar Paula sebelumnya. Bahkan orang-orang terdekatnya pun tak tahu. Semua itu dilakukan Baim dan Paula lantaran mereka tak ingin dikasihani.

"Ga pernah saya cerita, bahkan ke org terdekat pun, krn kita ga mau dikasihani," ungkapnya.

Paula Verhoeven keguguran © Instagram

Paula Verhoeven keguguran
© Instagram/@baimwong

Namun karena tak ingin publik semakin beropini liar terhadap gagalnya keberangkatan menuju Tanah Suci, akhirnya Baim memutuskan untuk memberi tahu semua ini. Dia pun meminta doa agar sang istri tercinta bisa segera pulih. Pria 42 tahun ini sudah ikhlas merelakan tidak jadi berangkat haji tahun ini demi menjaga sang istri.

"Takut opini kalian kemana2 mengenai haji ini, anggap saja Allah menggagalkan saya berangkat demi menjaga istri saya yg keguguran. Minta doanya ya," tutup Baim.