Brilio.net - Kecanggihan smartphone nggak akan ada artinya jika tidak dipasangi kartu SIM provider. Tanpa adanya provider, kamu nggak akan bisa kirim SMS, telepon, ataupun internetan. Supaya tidak boros pulsa atau kuota, kamu bisa memilih paket dari provider yang kamu gunakan.

Salah satu operator seluler terbesar di Indonesia, Telkomsel terus memberikan kemudahan bagi penggunanya. Misalnya terkait cara beli paket Telkomsel untuk internet, SMS, dan telepon.

Pembelian paket Telkomsel dapat berbentuk voucher ataupun menggunakan saldo pulsa utama. Biasanya seseorang akan membelinya di konter atau agen paket data terdekat.

Namun, seiring berkembangnya zaman, ada banyak cara untuk membeli paket Telkomsel dengan mudah. Bahkan tanpa pergi ke konter. Berikut 5 cara beli paket Telkomsel tanpa ke konter, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (7/4).

beli paket Telkomsel tanpa ke konter © 2022 brilio.net

foto: freepik.com

1. Buka menu "Panggilan" pada ponsel.
2. Ketik *363#, lalu klik “Call/Panggil”.
3. Ketik 4 Lainnya, lalu “Kirim”.
4. Pilih Pulsa Ketengan, lalu “Kirim”.
5. Pilih salah satu aplikasi pilihan.
6. Ketik Angka sesuai pilihan paket Telkomsel, lalu “Kirim”.
7. Tunggu notifikasi pembelian paket Telkomsel berhasil.

Cara beli paket telepon Telkomsel via kode USSD.

1. Buka menu "Panggilan" pada ponsel.
2. Ketik *100#, lalu klik “Call/Panggil”.
3. Pilih salah satu paket Telkomsel telepon yang tersedia.
4. Ketik angka sesuai pilihan, lalu “Kirim”.
5. Tunggu notifikasi pembelian paket Telkomsel berhasil.

Cara beli paket SMS Telkomsel via kode USSD.

1. Buka menu "Panggilan" pada ponsel.
2. Ketik *999# lalu klik “Call/Panggil”.
3. Ketik 6 Lainnya, lalu “Kirim”.
4. Ketik 7 Lainnya, lalu “Kirim”.
5. Ketik 4 untuk SMS, lalu “Kirim”.
6. Pilih SMS ke Telkomsel atau operator lain, lalu “Kirim”.
7. Pilih salah satu paket Telkomsel SMS yang tersedia.
8. Ketik angka sesuai pilihan, lalu “Kirim”.
9. Tunggu notifikasi pembelian paket Telkomsel berhasil.

beli paket Telkomsel tanpa ke konter © 2022 brilio.net

foto: telkomsel.com

1. Unduh dan instal aplikasi MyTelkomsel di ponsel kalian.
2. Setelah itu login dengan nomor ponsel Telkomsel kamu.
3. Buka menu “Shop/Belanja”. Pilih paket Telkomsel internet maupun telepon & SMS yang kamu inginkan.
4. Lalu klik “Buy/Beli”.
5. Pilih metode pembayaran, bisa dengan pulsa atau dompet digital seperti LinkAja, Gopay, Dana, OVO hingga Shopeepay. Lalu klik “Bayar”.
6. Tunggu notifikasi pembelian paket Telkomsel berhasil.

Cara beli paket Telkomsel via SMS.

beli paket Telkomsel tanpa ke konter © 2022 brilio.net

foto: freepik.com

1. Buka menu perpesanan pada ponsel.
2. Untuk beli paket telepon, ketik TM(spasi)ON kirim ke 8999.
3. Setelah itu kalian bisa memilih paket Talk Mania lalu balas sesuai dengan petunjuk yang tertera.
4. Untuk beli paket SMS, ketik SMS(spasi)ON lalu kirim ke 8999.
5. Nantinya akan ada opsi paket yang bisa kalian pilih lalu balas sesuai dengan petunjuk yang tertera.