Brilio.net - Larangan ditulis memang buat dipatuhi. Namun, kebanyakan orang punya rasa penasaran yang tinggi. Mereka tetap saja mangabaikan larangan yang tertulis demi memenuhi rasa ingin tahunya.

Seperti brilio.net kutip dari akun Facebook RusBenz, Kamis (27/4), video yang diunggah ke media sosial ini sukses membuat netizen tertawa. Pasalnya, di dalam video tersebut ada kotak besar berwarna kuning dengan tulisan "Jangan lihat ke dalam lubang ini" dan "Tidak boleh lihat ke lubang" serta ada lubang dengan tanda panah. Kotak kuning besar ini sukses menjadi perhatian orang yang berlalu lalang.

Berikut videonya:



Terlihat dalam video, beberapa orang masih saja penasaran dengan lubang di kotak itu meski sudah ada larangan dengan tulisan yang besar. Dan akibatnya, orang yang melihat ke dalam lubang itu malah dilempar kue dengan krim putih. Merasa tidak suka dilempar dengan kue itu, orang-orang yang nekat melihat ke dalam lubang ini pun nggak terima. Mulai dari yang pasrah hingga ingin menghancurkan kotak kuning itu.

Video ini pun langsung disukai netizen dan juga menuai berbagai komentar. Berikut komentar-komentarnya:

"Itulah orang endonesah Bang, makin dilarang makin penasaran," kata akun Heri Katon.

"Wah, gawat nih kalo yang kayak gini dibuat di Medan. Untung aja yang ditimpukin gak bawa parang. Apalagi wilayah Hongkong Plaza termpat berkumpulnya preman-preman Medan jaman dulu," kata Cak Roychan.

"wkwkwkwk orang Medan kalo dikerjain, galak-galak.. kalau orang Jakarta, palingan cuma ketawa.. xixixi," kata Linda Lubi.