Brilio.net - Naga adalah makhluk mitos yang paling terkenal di dunia. Selama ini, sosok hewan tersebut hanya dapat dilihat melalui film-film fiksi. Dengan kulit bersisik, berkaki empat, memiliki sayap bahkan ada yang menggambarkan hewan ini bisa menyemburkan api melalui mulutnya.

Belum lama ini postingan akun Facebook Sri Nunung Utari bikin heboh. Ia menuliskan warga Rawa Rambung, Sumatera Utara menemukan sisik yang diduga bentuknya mirip banget dengan kulit naga.

Foto-foto tersebut pun viral di media sosial. Postingan tersebut telah dibagikan sebanyak lebih dari 7600 kali. Tapi anehnya, kolom komentar dipenuhi dengan komentar kesal dari warganet. Kenapa ya?

Nah, daripada penasaran berikut ini deretan foto saat warga temukan sisik naga yang endingnya beneran bikin kesel. Seperti brilio.net lansir dari akun Sri Nunung Utari pada Kamis (27/9).

1. Warga Rawa Rambung, Sumatera Utara dihebohkan dengan temuan yang diduga merupakan sisik naga.

temuan sisik naga © Facebook/sri.n.utari




2. Sisik ini ditemukan di sebuah sungai.

temuan sisik naga © Facebook/sri.n.utari




3. Warga pun terlihat berkumpul karena merasa penasaran dengan temuan tersebut.

temuan sisik naga © Facebook/sri.n.utari




4. Tapi apakah temuannya benar sisik naga?

temuan sisik naga © Facebook/sri.n.utari




5. Ini dia sisik naga yang dimaksud. Ternyata cuma kulit buah salak saja kok. Kena deh~

temuan sisik naga © Facebook/sri.n.utari