Brilio.net - Ada banyak cara pedagang untuk menjajakan dagangannya. Paling gampang sih membuka lapak di tempat yang strategis. Selain itu, membuka toko ataupun menjajakan dagangannya secara keliling. Pedagang keliling ini lumrah ada di Indonesia. Banyak orang yang menjajakan dagangannya secara keliling agar lebih banyak menjangkau orang.

Untuk berkeliling, orang pastinya butuh gerobak. Entah gerobak dorong maupun gerobak motor nih. Untuk bikin dagangan lebih menarik, gerobak motor bisa didesain dengan kreatif. Dengan begitu, orang bakalan lebih memperhatikan dan penasaran dengan dagangan kamu.

Kamu pernah nggak nih lihat gerobak motor yang penampakannya berbeda? Kadang ada yang kreatif banget dan bikin desain gerobak motor jadi nyeleneh. Kayak gimana tuh penampakannya?

Dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Selasa (30/8), berikut 11 penampakan gerobak motor pedagang yang desainnya kreatif abis.