Brilio.net - Setiap orang pasti pernah gagal. Tapi belum semuanya mampu memandang kegagalan sebagai hal yang wajar. Maka dari itu, mereka menjadikan kegagalan selanjutnya sebagai momok tersendiri. Akibatnya, mereka akhirnya 'menyabotase' atau membatasi diri sendiri untuk mencoba sesuatu yang baru dan mereka ingini.

Menurut Sigmund Freud, bapak psikologi Psikoanalisa, sabotase diri terjadi karena adanya konflik antara keinginan sadar dan keinginan tak sadar kita. Nah, konflik termanifestasi ke dalam perilaku atau pikiran yang membuat kamu menghindari sesuatu demi nggak mau gagal.

Lantas, apa yang harus diperbuat untuk menyetop sabotase diri ini? Sebagaimana dilansir brilio.net dari FAST COMPANY, Kamis (19/11), berikut tipsnya:

1. Mengingat bahwa penyesalan lebih buruk dari kegagalan

7 Cara mengatasi perasaan takut gagal yang sering kamu khawatirkan

Kamu perlu menerapkan pemikiran ini. Banyak contoh orang gagal ribuan kali tapi akhirnya sukses, tapi memang butuh kesabaran dan kegigihan. Gagal lebih baik daripada kamu menyesal nggak pernah mengambil sebuah kesempatan yang sebenarnya kamu sendiri ingin. Dengan kegagalan, kamu jadi tahu letak kesalahanmu sehingga bisa belajar untuk memperbaikinya.

2. Identifikasi penyebabnya
Gali dan kenali ketakutan terbesarmu untuk melangkah maju. Cobalah untuk mencari solusinya, baik kamu lakukan sendiri atau minta bantuan orang yang kamu percayai. Sebenarnya, nggak ada sesuatu yang menakutkan selain dirimu sendiri. Itu artinya, akar permasalahan atau sabotase diri itu adalah dirimu sendiri yang mempersepsikan kegagalan adalah momok. Padahal orang lain biasa saja mengalami kegagalan dan bisa bangkit lagi. Kalau mereka bisa, kamu juga pasti bisa.

3. Fokus pada tujuan

7 Cara mengatasi perasaan takut gagal yang sering kamu khawatirkan

Kalau kamu merasa takut gagal, kembali fokus pada tujuanmu. Keinginanmu mencapai sesuatu akan memotivasimu untuk tetap berjalan, tak peduli berjalan lambat dan menemui kegagalan.

4. Fokus melangkah maju
Rasa khawatirmu terhadap kegagalan hanya perasaan yang belum tentu terjadi. Ingatlah bahwa semesta mendukung pikiranmu. Kalau pikiranmu positif maka semesta mendukungmu penuh mencapai apa pun yang kamu inginkan, sekalipun bukan dengan cara yang sama dengan harapanmu. Jadi, berpikirlah positif dan terus melangkah maju mewujudkan keinginanmu.

5. Never say never


Masih ingat lagu di atas, kan? Lagu sarat semangat ini akan mendongkrak semangatmu meraih apa pun yang kamu mau dan meluruhkan ketakutanmu terhadap kegagalan. Rasa takut gagal itu lumrah, setiap orang tentu merasakannya, tapi pastikan jangan mengatakan dan memikirkan kamu nggak bisa melakukannya. Percaya atau nggak, pikiran dan perkataan akan tertanam menjadi kebiasaan dan hasil yang kamu dapatkan. Kembali lagi, keyakinan positif akan berbuah manis, begitu pula sebaliknya.

6. Percaya (kekuatan) diri

7 Cara mengatasi perasaan takut gagal yang sering kamu khawatirkan

Kalau bukan kamu yang percaya pada diri sendiri, siapa lagi? Kalau kamu percaya pada kekuatan yang ada di dalam dirimu, kamu akan berusaha untuk membuktikan kamu bisa berbuat sesuatu. Nah, dari sini orang akan memercayai kapabilitasmu mengerjakan sesuatu. Percayalah bahwa setiap manusia, termasuk kamu, terlahir karena alasan dan untuk tujuan.

7. Sabar, yakin, dan gigih berusaha

7 Cara mengatasi perasaan takut gagal yang sering kamu khawatirkan

Nggak ada yang mengalahkan ketelatenan dalam berupaya meraih keberhasilan. Sekalipun orang cerdas tapi nggak pernah sabar, yakin, dan ulet berusaha, keberuntungan nggak akan menghampirinya. Sekalipun keberuntungan dapat menghampirinya, ingatlah bahwa perasaan berharga akan menggembirakan kalau kamu berusaha dengan gigih, sabar, dan selalu yakin. Hasil keringatmu nggak sia-sia setelah melewati banyak rintangan.

Ingat guys, nggak ada sesuatu yang berharga yang diraih dengan upaya ecek-ecek. Jadi, tempa diri dan selalu berpikir dan berbuat positif, maka keberhasilan akan menghampirimu. Takut gagal? Kegagalan nggak akan menghampiri orang berjiwa, berpikiran, dan berbuat baik. Kalaupun iya, orang positif akan tahu caranya mengendalikannya.

Jadi, kamu masih takut gagal? Selama kamu tidak berusaha dan terus berdoa, semua akan jadi sia-sia. Ayo yang semangat ya!