Brilio.net - Serial Money Heist (La Casa De Papel) mungkin sudah tak asing di telinga kamu. Serial ini mulanya hanya terdiri dari dua musim, namun diperpanjang hingga lima musim. Serial ini berasal dari Spanyol dan disutradarai oleh Alex Pina.

Kesuksesan Money Heist membuat tim produksi Korea Selatan tertarik mengadaptasi serial tersebut. Kabar Money Heist versi Korea ini sudah terdengar gaungnya sejak 2020 dan baru dikonfirmasi oleh Netflix pada 18 Januari 2021.

Kini, serial yang paling ditunggu penayangannya siap mengudara. Serial yang diberi judul Money Heist: Korea - Joint Economic Area ini akan tayang 24 Juni mendatang. Tidak jauh berbeda dengan serial aslinya, Money Heist Korea juga akan bercerita tentang aksi perampokan yang dilakukan orang-orang jenius. Serial ini juga nantinya turut dibintangi deretan aktor dan aktris ternama.

Jelang tayang, pihak produksi menggelar konferensi pers. Para pemain Money Heist Korea seperti Yoo Ji-tae, Kim Yunjin, Park Hae-soo, Jun Jong-seo, hingga Lee Won-jong turut hadir dalam konferensi pers yang digelar virtual pada Rabu (22/6) pukul 11 waktu Korea. Meski mengambil benang merah yang sama, Money Heist: Korea - Joint Economic Area juga akan menampilkan unsur-unsur muatan lokal yang membuat serial drama ini semakin dinantikan.

Nah berikut tujuh fakta menarik drama Money Heist Korea seperti brilio.net rangkum dari rilis resmi Netflix, Kamis (23/6).