Brilio.net - Jika biasanya kamu hanya mengetahui manfaat bawang putih, bawang merah juga memiliki manfaat besar lho untuk kesehatan dan kecantikan, salah satunya untuk kulit. Sudah sejak lama dikenal bahwa bawang merah digunakan untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit wajah, seperti noda hitam.

Bawang merah dapat dimanfaatkan untuk kecantikan lantaran kandungan vitamin, antioksidan, mineral, serta senyawa sulfur yang tinggi. Biasanya untuk bisa digunakan, bawang merah dihaluskan terlebih dahulu.

Bawang merah juga mengandung senyawa antioksidan sangat tinggi dan beragam di dalam bawang merah. Mulai dari quercetin, kaempferol, dan berbagai antioksidan sulfur. Senyawa ini mampu membantu mengurangi mutasi sel dan berbagai jenis kanker. Bawang merah juga mampu meningkatkan kesehatan otak dan bersifat sebagai antivirus untuk mencegah infeksi.

Manfaatnya yang begitu besar tentunya sudah tidak diragukan lagi. Bagi kamu yang ingin memiliki kulit cantik secara alami, cukup gunakan bawang merah. Berikut ini beberapa manfaat bawang merah untuk kecantikan kulit, seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (15/8).

1. Mencerahkan kulit.

Manfaat bawang merah untuk kulit © 2020 brilio.net

foto: freepik.com

Untuk mendapatkan kulit putih cerah, kamu bisa mengombinasikan bawang merah dengan kunyit. Paduan kedua bahan ini dapat menghilangkan bekas pigmen gelap dari kulit, lantaran kandungan vitamin C. Kulit akan tampak bersih dan cerah.

Lakukan secara rutin, namun jika kamu mengalami masalah kulit setelah itu sebaiknya berhenti menggunakannya dan coba konsultasi ke dokter. Kulit terkadang sangat sensitif terhadap bahan-bahan tertentu.

2. Menghilangkan noda hitam.

Manfaat bawang merah untuk kulit © 2020 brilio.net

foto: healthline.com

Noda hitam bekas jerawat atau terlalu sering terpapar sinar matahari memang sangat mengganggu. Coba gunakan masker bawang merah. Setelah 15 menit cuci wajah dengan air kelapa.

Air kelapa akan bereaksi dengan kadar asam pada bawang yang dapat membantu menghilangkan permasalahan pada kulit wajah seperti noda hitam.

3. Melawan tanda penuaan.

Manfaat bawang merah untuk kulit © 2020 brilio.net

foto: cliffordclinic.com

Tampil awet muda meski usia sudah lanjut merupakan impian bagi banyak orang. Bawang merah mengandung quercetin yang merupakan salah satu antioksidan dan nutrisi paling kuat untuk kulit.

Kandungan vitamin A, C dan E pada bawang merah dapat melindungi kulit tetap kencang dan menghilangkan kerutan.

4. Kulit glowing.

Manfaat bawang merah untuk kulit © 2020 brilio.net

foto: stylecraze.com

Bawang merah juga bisa membuat kulit kamu menjadi lebih glowing, lembut dan bercahaya. Hal ini lantaran bawang merah mengandung antioksidan, vitamin, dan sulfur di dalamnya.

Kamu bisa menghaluskan bawang merah dan aplikasikan pada wajah dan juga bagian tubuh lainnya. Lakukan secara rutin agar kulit semakin glowing.

5. Mengobati peradangan jerawat.

Manfaat bawang merah untuk kulit © 2020 brilio.net

foto: freepik.com

Bawang merah mengandung zat yang berfungsi sebagai anti bakteri dan anti peradangan. Jika kamu memiliki jerawat, cukup oleskan bawang merah maka jerawat dengan sendirinya akan mengempis dan tidak akan membekas.

Kamu juga bisa mencampurkan bawang merah yang sudah halus dengan minyak zaitun. Setelah itu, oleskan parutan bawang ke wajah yang berjerawat. Diamkan selama 20 menit dan bilas bersih.