1. Home
  2. ยป
  3. Sosok
15 Juni 2023 14:20

Emoh flexing harta meski konglomerat, ini 9 potret garasi mobil Jusuf Hamka, pelat nomor bikin salfok

Di balik kesederhanaan dan kedermawanannya, Jusuf Hamka adalah sosok konglomerat yang emoh flexing harta Ferra Listianti

Brilio.net - Sosok bos jalan tol, Jusuf Hamka atau akrab disapa Babah Alun kembali menjadi perbincangan setelah perusahaannya PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP) menagih hutang ke pemerintah sebesar Rp 800 miliar. Masalah utang negara ke perusahaan Jusuf Hamka tersebut berawal saat krisis keuangan pada tahun 1997-1998 yang belum dibayarkan hingga kini.

Terlepas dari hal tersebut, sosok Jusuf Hamka sudah jadi buah bibir. Konglomerat jalan tol dan juga pengusaha di bidang kontruksi ini dikenal luas karena kesederhanannya. Meski konglomerat, ia tidak suka dengan flexing harta. Ia lebih suka tampil apa adanya, urusan penampilan pun ia tak pernah menggunakan barang branded.

BACA JUGA :
Ditolak pesan makan di restoran karena tampilannya gembel, balasan Jusuf Hamka ini menohok tapi elegan


Selain terkenal kesederhanannya, lelaki kelahiran Desember 1957 ini pun juga lekat dengan sikap dermawan. Satu gerakan yang membuat dia terkenal kedermawanannya adalah gerakan nasi kuning.

Di balik kesederhanaannya, banyak yang kemudian penasaran dengan kehidupan pribadinya, termasuk penampakan rumah yang jarang terekspose. Nggak banyak yang tahu, Jusuf Hamka memiliki mobil mewah yang berjejer di garasi mobil mewahnya.

Jusuf Hamka memiliki beberapa mobil mewah yang ia gunakan untuk berbagai macam aktivitas sehari-hari, seperti mobil yang nantinya akan digunakan untuk aktivitas keluarga dan operasional perusahaan. Menariknya, mobil koleksi Jusuf Hamka memiliki pelat nomor unik.

BACA JUGA :
Tak banyak yang tahu, kenakalan Jusuf Hamka diungkap teman masa kecil

Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (15/6), potret garasi mobil Jusuf Hamka.

SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags