1. Home
  2. ยป
  3. Film
2 Juni 2021 13:42

Segera tayang, ini 10 cuplikan sitkom Netflix So Not Worth It

Sitkom So Not Worth It mulai tayang perdana pada 18 Juni mendatang di Netflix. Syeny Wulandari

Brilio.net - Netflix menjadi salah satu platform streaming video yang tengah naik daun saat ini. Beragam konten disajikan dalam satu wadah, mulai dari film, dokumenter, hingga sitkom. Nggak heran bila banyak sekali pelanggan yang rela membayar tagihan tiap bulannya demi mengakses platform ini.

Drama Korea mungkin dikenal dengan cerita yang berbau percintaan dengan diberi unsur komedi. Namun, bagi kamu yang bosan dengan cerita percintaan dapat menonton sitkom sebagai salah satu alternatif. Netflix menghadirkan So Not Worth It sebagai sitkom terbaru mereka.

BACA JUGA :
Jelang Lebaran, ini 7 film Indonesia yang bakal tayang di Netflix


Pada hari Jumat (28/5), Netflix Korea melalui akun Instagram resminya di @netflixkr membagikan cuplikan terbaru So Not Worth It. Penasaran seperti apa cuplikan So Not Worth It? berikut dilansir brilio.net pada Rabu (2/6).

1. So Not Worth It merupakan situasi komedi Korea Selatan yang akan tayang di Netflix.

BACA JUGA :
9 Drama dan film Korea Netflix 2021, Kingdom hingga The Silent Sea



2. Serial ini menceritakan sekelompok mahasiswa dengan latar belakang berbeda yang tinggal di asrama internasional.



3. So Not Worth It dibintangi oleh Youngjae GOT7, Minnie (G)I-DLE, Park Se-wan, Shin Hyun-seung, dan Han Hyun-min.



4. Youngjae GOT7 akan berperan sebagai Sam, putra presiden bisnis makanan global tteokbokki yang besar di Australia.



5. Minnie (G)I-DLE akan berperan sebagai Minnie, mahasiswi Thailand yang memiliki banyak fantasi karena menonton drama Korea.




6. Park Se-wan yang berperan sebagai Sewan, asisten guru yang bertanggung jawab atas asrama internasional tempat tinggal mahasiswa.



7. Han Hyun-min akan berperan sebagai Hyun Min, murid Korea tanpa kewarganegaraan sehingga ia tidak bisa tinggal di asrama.



8. Kemudian, Shin Hyun-seung yang menjadi Jamie akan berperan sebagai murid baru asal Amerika Serikat.



9. So Not Worth It diarahkan Kwon Ik-joon dan naskahnya ditulis oleh Seo Eun-jung dan Baek Ji-hyun.



10. Sitkom So Not Worth It mulai tayang perdana pada 18 Juni mendatang di Netflix.



SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags