Unsur-unsur pembentuk profit

pengertian, unsur, dan jenis profit © berbagai sumber

foto: Unsplash/rupixen corn

Berdasarkan pengertian mengenai profit, terdapat unsur-unsur yang menjadi bagian dari pembentuk profit atau laba, yaitu pendapatan dan beban. Kedua unsur ini tidak dapat dipisahkan karena pendapatan merupakan hasil yang dapat diperoleh dari kegiatan operasi yang dilakukan oleh perusahaan. Sedangkan, beban merupakan biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan untuk mendapatkan pendapatan yang diharapkan oleh perusahaan.

Pendapatan juga dapat diartikan sebagai arus masuk dari pengiriman produksi barang, memberikan jasa atau melakukan aktivitas lain yang merupakan aktivitas utama. Sedangkan, beban adalah arus keluar atau penurunan dalam aktiva sebuah entitas selama suatu periode yang ditimbulkan oleh pengiriman dan produksi barang, penyediaan jasa, atau aktivitas lainnya yang menjadi bagian dari operasi sentral perusahaan.

Perusahaan perlu memerhatikan kedua unsur tersebut selama kegiatan operasi berlangsung agar perusahaan menghasilkan profit yang diinginkan. Hal ini juga akan berpengaruh terhadap keberlangsungan bisnis, sehingga jika pendapatan perusahaan lebih besar daripada beban, maka perusahaan tersebut akan mendapatkan profit. Sebaliknya, jika pendapatan lebih kecil dari beban maka perusahaan akan mengalami kerugian.