Brilio.net - Rumah bagus, nyaman ditempati, dan juga estetik menjadi impian banyak orang. Namun sayangnya, seiring berjalannya waktu, harga rumah dan materialnya terus meningkat, sehingga membuat banyak orang kewalahan untuk bisa memiliki hunian bagus.

Mungkin bagi mereka dari kalangan atas, hal ini tidak sulit. Namun beda ceritanya jika dengan kalangan menengah dan bawah. Meski sudah bekerja dengan keras, bisa jadi rumah yang dibeli hanya rumah bersubsidi.

Rumah subsidi memang biasanya bikin sumpek karena ukurannya yang tergolong kecil. Selain itu, biasanya tatanan rumah subsidi terlihat kurang menarik. Maka dari itu, banyak pemilik rumah yang memutar otak untuk melakukan makeover agar tampak lebih rapi dan menarik.

Salah satunya hasil yang ditunjukkan oleh akun TikTok @aisyahsaid47. Pemilik akun tersebut melakukan makeover pada ruang tamunya agar terlihat lebih rapi. Padahal, sebelumnya ruang tamu di rumah tersebut berantakan.

Belum lagi pada bagian dindingnya juga lembap. Hal tersebut tentu sangat mengganggu kenyamanan pemilik rumah. Lantas seperti apa perubahan yang terjadi setelah dimakeover? Berikut 11 potretnya, dilansir brilio.net dari TikTok @aisyahsaid47, Jumat (28/4).

 

 

1. Beginilah kondisi rumahnya sebelum dimakeover. Tampak sempit karena penuh dengan barang-barang.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47

2. Terdapat bercak-bercak di dinding yang menandakan kondisi tembok di ruang tamu tersebut lembap.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47

3. Proses makeover pun dimulai dengan mengganti lantainya terlebih dahulu.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47

4. Dilanjut dengan pemasangan triplek di tembok untuk menutupi kondisi dindingnya yang lembap.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

5. Demi menghemat biaya renovasi, pasangan suami istri ini memutuskan untuk mengerjakannya sendiri tanpa bantuan tukang.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47

6. Menurut penuturan pemilik rumah, proses makeover ini hanya membutuhkan waktu sekitar dua hari saja.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47

 

7. Beginilah penampakan makeover ruang tamu yang sudah berjalan hampir 80%.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47

8. Untuk menambahkan kesan estetik, diberi lampu yang dipasang horizontal di dinding ruangan.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47

9. Setelah selesai semua, barulah dilanjut dengan proses mengecat.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47

10. Nah, beginilah hasilnya usai dimakeover. Ruang tamu tersebut dicat dengan warna terang agar terbebas dari nyamuk.

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47

11. Sang pemilik pun merasa senang dengan hasil renovasinya karena menurutnya ruang tamu ini terlihat jauh lebih rapi dan luas. Menurutmu gimana nih?

Ruang tamu dindingnya lembap © TikTok

Ruang tamu dindingnya lembap
© TikTok/@aisyahsaid47