Brilio.net - Membeli rumah menjadi salah satu impian sebagian orang. Apalagi saat ini membeli rumah bukanlah sesuatu hal yang mudah, sebab membutuhkan waktu dan yang terpenting adalah uang untuk dapat membeli rumah sesuai dengan apa yang diharapkan. Tentunya, ketika kamu mengharapkan rumah yang bagus dan mewah, akan banyak biaya yang dikeluarkan dan butuh waktu untuk menabung terlebih dahulu.

Biasanya, tak jarang seseorang yang terlalu menginginkan membeli rumah, bisa saja membuatmu sampai mengalami mimpi. Dari kehadiran mimpi tersebut apakah menjadi pertanda bahwa impian membeli rumah dapat terwujud? Pada dasarnya di balik mimpi membeli rumah memiliki makna yang beragam, tergantung dengan kondisi yang kamu impikan.

Nah, daripada kamu makin penasaran, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber pada Senin (18/7), sembilan arti mimpi beli rumah menurut Islam dan primbon Jawa.

 

Arti mimpi beli rumah dari beberapa sudut pandang.

Arti mimpi beli rumah © 2022 berbagai sumber

foto: freepik.com

1. Mimpi beli rumah menurut Islam.

Menurut Islam, jika kamu bermimpi beli rumah kabarnya ini menjadi suatu pertanda baik. Pasalnya, mimpi ini menjadi pertanda bahwa kamu akan mendapatkan kesuksesan. Hal ini disebabkan dari keberhasilan kerja keras yang kamu usahakan selama ini. Berkat jerih payah yang kamu lakukan mendatangkan kebaikan yang memuaskan di kemudian hari dan kamu patut disyukuri.

2. Mimpi beli rumah menurut primbon.

Menurut primbon, apabila kamu mimpi beli rumah ini menandakan bahwa akan ada sesuatu hal baik yang datang padamu. Kabar baik ini bahwa kamu akan mendapatkan perlindungan yang berkaitan dengan keluarga, asmara, dan juga karier yang sedang kamu jalani. Selain itu, mimpi ini juga menjadi pertanda bahwa kondisi finansial sedang membaik.

3. Mimpi beli rumah menurut psikolog.

Menurut psikolog, jika kamu bermimpi beli rumah, ini menjadi pertanda bahwa akan ada sesuatu kebaikan yang datang berkaitan dengan masa depanmu. Kebaikan yang kamu berikan kepada seseorang akan menjadi timbal balik bagi diri kamu. Selain itu, di balik mimpi ini menjadi simbol bahwa kamu dapat mengontrol dirimu, bersikap lebih dewasa, dan dikelilingi oleh orang-orang yang menyayangimu.

Arti mimpi beli rumah pertanda buruk.

Arti mimpi beli rumah © 2022 berbagai sumber

foto: freepik.com

4. Mimpi beli rumah sederhana.

Apabila kamu bermimpi membeli rumah yang sederhana, kabarnya mimpi ini berkaitan dengan pekerjaan. Bahwa kamu akan mendapatkan tekanan dari pekerjaan yang sedang kamu lakukan. Kamu bisa memilih, jika tekanan tersebut mengganggu kondisi mental dan fisikmu maka carilah pekerjaan yang lain, namun jika tekanan tersebut bisa kamu atasi sendiri coba untuk selesaikan masalahnya. Niatkan kembali tujuanmu, jangan sampai salah mengambil keputusan.

5. Mimpi beli rumah rusak.

Lantas bagaimana jika suatu hari kamu bermimpi membeli rumah yang sudah rusak dan mungkin kondisinya sangat kumuh. Di balik pengalaman tidur ini, sepertinya kamu perlu berhati-hati dan waspada, sebab mimpi ini menjadi pertanda yang kurang baik. Pasalnya, kamu akan menghadapi suatu masalah yang berkaitan dengan pekerjaan yang saat ini sedang kamu hadapi. Namun, jangan khawatir karena setiap masalah yang dihadapi pasti akan selalu ada jalan keluar.

6. Mimpi beli rumah angker.

Pasti dalam kehidupan nyata kamu tak akan mau membeli rumah yang angker. Selain menyeramkan, pastinya kamu juga merasa tidak nyaman tinggal di dalamnya. Di balik mimpi ini kabarnya menjadi pertanda bahwa kamu akan mendapatkan cemoohan dari orang yang tak menyukaimu tentang kepribadian yang kamu miliki sekarang. Oleh sebab itu, alangkah baiknya kamu perlu menjaga sikap untuk menghindari hal tersebut terjadi dalam dunia nyata.

 

Arti mimpi beli rumah pertanda baik.

Arti mimpi beli rumah © 2022 berbagai sumber

foto: freepik.com

7. Mimpi beli rumah bagus.

Jika kamu mimpi beli rumah bagus, mimpi ini membawa kabar yang membahagiakan. Pasalnya, mimpi ini menandakan bahwa cita-cita yang kamu harapkan selama ini dalam waktu dekat akan terwujud. Selain itu, mimpi ini juga menjadi pertanda bahwa kamu akan memiliki hubungan yang baik dengan orang yang ada di sekelilingmu. Maka dari itu jaga selalu hubungan tersebut dan sebisa mungkin jauhi konflik.

8. Mimpi beli rumah mewah.

Di balik mimpi membeli rumah yang mewah, ada kabar yang sangat menyenangkan. Sebab, mimpi ini menunjukkan sesuatu hal baik yang akan terjadi padamu. Bahwa kamu akan mendapatkan rezeki yang tak terduga dari seseorang. Selain itu, mimpi ini juga menjadi simbol bahwa kamu mampu mengatasi permasalahan dan membuahkan hasil yang baik.

9. Mimpi beli rumah dengan uang sendiri.

Jika kamu bermimpi membeli rumah dengan uang sendiri, ini menjadi pertanda bahwa sesuatu hal baik akan datang padamu. Pasalnya, di balik mimpi ini kamu akan menunjukkan kepada seseorang bahwa kamu telah berusaha dengan maksimal dan mencapai suatu hasil yang membuat orang terdekatmu bangga. Alangkah baiknya pertahankan usahamu tersebut dan tetap semangat atas apa yang kamu inginkan dalam hidup.