Brilio.net - Wajah glowing biasanya digambarkan banyak orang sebagai wajah yang cerah, sehat, lembap, tidak berjerawat, dan komedo. Tentunya memiliki glowing menjadi impian siapa pun karena dapat menunjang percaya diri saat beraktivitas sehari-hari. Tak hanya anak muda namun juga orang tua.

Nah, untuk mendapatkan wajah glowing banyak cara yang bisa kamu lakukan. Misalnya saja dengan melakukan perawatan dengan produk skincare tertentu. Namun, biasanya produk skincare selain mahal juga hanya memberikan hasil yang bersifat sementara. Kamu pun dapat menggunakan cara yang lebih hemat dan aman loh. Yakni dengan menggunakan masker alami dari kopi.

Ya, nggak hanya dikonsumsi untuk minuman, kopi juga kini dimanfaatkan sebagai salah satu skincare yang dibuat dalam bentuk masker. Sebagian besar manfaat kopi untuk kulit berasal dari kandungan antioksidannya yang tinggi. Penggunaan masker kopi secara tidak langsung dapat membantu mencerahkan kulit. Ini karena butiran kopi berfungsi sebagai scrub yang mengangkat sel-sel kulit mati (eksfoliasi) serta membuka pori-pori yang tersumbat.

Tentunya efek ini tidak bisa didapatkan secara instan, melainkan butuh penggunaan secara rutin. Berikut brilio.net himpun dari berbagai sumber 4 cara membuat masker kopi agar wajah glowing, aman dan mudah dibuat, seperti brilio.net himpun dari berbagai sumber, Rabu (2/12).

1. Masker kopi dan madu.

masker kopi agar wajah glowing © 2020 brilio.net/ freepik.com

foto: freepik.com

Bubuk kopi dapat dikombinasikan dengan madu untuk membuat masker agar wajah glowing atau cerah. Sebab madu memiliki manfaat untuk kelembapan kulit, sedangkan kopi akan membuat wajah tetap terhidrasi. Selain mencerahkan, masker ini juga dapat mengatasi jerawat dan membuat wajah lebih bercahaya. Untuk membuat masker ini cukup mudah, sipakan satu sendok makan bubuk kopi dan 1 sendok makan madu. Kemudian campur hingga membentuk pasta. Bersihkan wajah lalu oleskan masker. Biarkan selama 20 menit. Pijat wajah kamu dengan lembut dengan gerakan melingkar selama beberapa menit sebelum dibilas.

2. Masker kopi dan gula.

masker kopi agar wajah glowing © 2020 brilio.net/ freepik.com

foto: freepik.com

Selanjutnya kamu dapat memadukan kopi dan gula untuk wajah maupun badan agar tampak lebih kencang. Selain itu juga bisa memperkecil pori-pori wajah dena mengurangi sebum dan menghilangkan komedo, dan mencerahkan kulit wajah. Membuat masker ini sangat mudah, hanya perlu menyiapkan 3 sendok makan kopi, 1 sendok makan gula dan usahakan gunakan gula yang memiliki butiran lebih kecil. Serta air secukupnya.

Masukkan kopi dan gula ke wadah, lalu tambahkan air secukupnya sampai terbentuk adonan pasta. Oleskan pada wajah yang telah dibersihkan. Kemudian diamkan selama 30-40 menit. Bilas dengan air dan keringkan dengan handuk.

3. Masker kopi dan susu.

masker kopi agar wajah glowing © 2020 brilio.net/ freepik.com

foto: freepik.com

Untuk menunjang percaya diri, tentu setiap orang ingin memiliki wajah yang sehat, lembut, dan glowing. Nah, kamu tak perlu repot untuk melakukan perawatan di salon loh. Hal ini bisa kamu dapatkan dengan membuat masker kopi dan susu. Kopi telah dipercaya dapat mengangkat sel kulit mati. Sedangkan susu dikenal sejak lama dapat membuat kulit lebih cerah dan lembab. Untuk membuat masker kopi dan susu, kamu hanya perlu mempersiapkan 2 sendok makan kopi dan 1 sendok susu cair putih.

Masukkan 2 sendok bubuk kopi ke wadah dan tambahkan 1 sendok makan susu cair. Campurkan kedua bahan tersebut dan aplikasikan pada wajah yang telah diberikan sebelumnya. Bilas dengan menggunakan air dan keringkan.

4. Masker kopi dan telur.

masker kopi agar wajah glowing © 2020 brilio.net/ freepik.com

foto: freepik.com

Masker kopi juga bisa membuat kulit menjadi lebih kencang. Sehingga dapat mencegah dan mengurangi kerutan kulit yang muncul. Kamu juga bisa mencampurnya dengan telur. Pasalnya telur tidak cuma bermanfaat untuk memberikan protein pada tubuh, namun juga memberikan manfaat lain untuk kulit. Telur juga bisa dibuat sebagai masker agar kulit tampak lebih sehat dan glowing.

Cara membuatnya juga simpel banget loh. Siapkan 2 sendok makan kopi dan 1 butir putih telur. Campur dua bahan tersebut hingga menyatu dengan sempurna. Aplikasikan ke kulit dan biarkan selama 25-30 menit atau sampai masker mengering. Jangan terlalu banyak menggerakkan wajah saat mengaplikasikan masker ini ke wajah. Jika sudah kering, bilas menggunakan air bersih.