Brilio.net - Bagi sebagian orang, wanita masih dianggap sebelah mata dalam hal pendidikan. Namun di era serba modern seperti ini kaum wanita berlomba-lomba mengejar pendidikan setinggi-tingginya. Karena bagi mereka, ilmu yang dipelajari akan diturunkan langsung kepada anak-anaknya.

Bahkan, di kalangan artis yang sibuk dengan karier juga tak melupakan pendidikannya. Tak hanya sampai sarjana, mereka bahkan mengejar gelar hingga S2. Siapa saja mereka? Simak ulasannya berikut yang dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (25/6):

1. Dian Sastrowardoyo

Dian mendapat gelar sarjananya dari UI melalui jurusan filsafat. Tak lama kemudian, ibu dua anak ini kembali melanjutkan S2 di universitas yang sama namun berbeda jurusan, yakni magister manajemen keuangan.

2. Okky Lukman

Okky berhasil lulus S1 dari Univeristas Nasional jurusan hukum meski saat itu tengah sibuk sebagai presenter. Namun demi fokus mengejar gelar magister hukum di Universitas Padjajaran, Okky rela berhenti sebentar dari dunia hiburan, keren ya?

3. Annisa Pohan

Cantik, rendah hati dan pintar mungkin itu yang dipikirkan orang tentang Annisa Pohan. Meski menyandang status sebagai menantu mantan orang nomor satu di Indonesia, namun doi tetap mementingkan pendidikannya. Lulus S1 dari Unpad, Annisa langsung mengejar gelar S2 di UI. Hebatnya dia bisa menyelesaikan waktu studi cuma 18 bulan dengan IPK 3,98!

4. Dessy Ratnasari

Pantas rasanya jika aktris veteran ini jadi anggota DPR saat ini. Tak hanya mengandalkan status keartisannya, Dessy ternyata juga memiliki otak yang encer. Doi berhasil menyabet gelar magister psikologi di Universitas Indonesia.

Keren ya? KLIK NEXT untuk melanjutkan.

2 dari 2 halaman

5. Alyssa Soebandono

Alyssa bisa disebut sebagai aktris muda yang berbakat sekaligus pintar. Di tengah jadwal syutingnya yang super sibuk, Alyssa tetap bisa meraih gelar master corporate communication di London School of Public Relation di usia yang cukup muda, yakni 22 tahun.

6. Astrid Tiar

Menyukai dunia hukum dari remaja membuat artis cantik ini bertekad besar untuk bisa kuliah di fakultas hukum. Tak puas dengan gelar akademiknya, Astrid kembali mengejar gelar magister hukum di Universitas Tarumanegara.

7. Chyntia Sari

Siapa sangka jika penyanyi dangdut yang satu ini ternyata sangat pintar? Mantan presenter acara Bukan Empat Mata ini berhasil menyabet gelar sarjana dan magisternya di jurusan manajemen Universitas Dr Soetomo Surabaya. Tak puas di situ, Chyntia juga mengambil kuliah S2 di Unpad pada jurusan psikologi.