Brilio.net - Pihak kepolisian telah mengamankan pasangan Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie atas kasus kepemilikan narkoba. Pasangan ini ekmudian diinetrogasi atas kasus tersebut.

Dilansir dari Merdeka.com, Kamis (8/7) Artis Nia Ramadhani dan suaminya Ardi Bakrie ditetapkan sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu. Keduanya mengaku mengonsumsi sabu baru sekitar empat hingga lima bulan belakangan.

"Kalau pengakuan awalnya sekitar empat lima bulan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus saat jumpa pers di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Kamis (8/7).

Yusri mengatakan, pengakuan kedua tersangka masih didalami polisi. Termasuk menyelidiki pemasok narkoba kepada selebritis tersebut.

"Kami terus dalami termasuk pemasoknya dari mana kami akan melakukan pengejaran dari mana membeli barang ini tim masih bergerak di lapangan," kata Yusri.

Yusri sebelumnya menjelaskan kronologi kasus narkoba yang menyeret Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie. Polisi sebelumnya melakukan penangkapan terhadap ZN. Polisi menemukan satu klip narkoba jenis sabu-sabu. ZN mengaku barang haram itu milik Nia.

Pengakuan ZN itu ditindaklanjuti polisi dengan menggeledah kediaman Nia di daerah Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (7/7) sekira pukul 15.00 WIB. Hasil penggeledahan ditemukan barang bukti berupa bong atau alat isap sabu.

Nia dan ZN kemudian digelandang ke Mapolres Jakarta Pusat untuk menjalani pemeriksaan. Malam harinya, Ardi Bakrie mendatangi Polres Jakarta Pusat. Dia juga mengakui mengonsumsi sabu. Pengakuan itu diperkuat tes urine yang menyatakan ketiganya positif metamfetamin.