Brilio.net - Kepergian Glenn Fredly masih menyisakan duka mendalam, bagi keluarga dan juga sahabat-sahabat terdekatnya. Penyanyi berdarah Ambon ini meninggal dunia di Rumah Sakit Setia Mitra Fatmawati, Jakarta Selatan. Ia menghembuskan napas terakhirnya pada Rabu (8/4) malam karena sakit menignitis.

Kabar berpulangnya musisi Glenn Fredly juga menyisakan rasa kehilangan di hati masyarakat Indonesia. Banyak yang tidak percaya dengan kepergian sang maestro. Sebab tak banyak yang tahu jika Glenn selama ini mengidap sebuah penyakit. Oleh sebab itu banyak yang tak percaya akan kepergiannya.

Penyanyi sekaligus dokter Tompi tak kuasa menyembunyikan rasa kehilangan, sosok sahabat dan rekannya dalam grup vokal Trio Lestari. Bersama dengan Glenn dan juga Sandhy Sandoro, mereka sukses memikat para pendengar dengan suara merdunya. Perjalanan karier yang mereka lalui bersama sejak lama, membuat mereka begitu dekat.

Tompi pun terkenang kembali bagaimana banyak momen kebersamaan yang telah dilalui bersama. Bahkan saat masa kehamilan Mutia Ayu, Glenn meminta Tompi untuk mengabadikan momen kehamilan sang istri.

Lewat unggahan di Instagramnya, Tompi bercerita dimana saat itu sebenarnya Glenn tak ingin mengikuti proses pemotretan tersebut. Namun Tompi pun memintanya, agar sang anak kelak dapat memiliki foto kenang-kenangan ayah dan ibunya saat mengandung.

"Pda Suatu waktu glenn minta sy fotoin istrinya yg sedang hamil. “Gw gak perlu ikutan ya...” Bgitu kata glenn, saat sy motoin @mutia_ayuu di penghujung kehamilannya. “Lo harus masuk, kenang2an... biar gewa liat ntar bapaknya gagah!

Ok kalo gitu”," tulis Tompi seperti brilio.net kutip dari Instragramnya, Jumat (10/4).

Tompi unggah potret kenangan Glenn © 2020 Instagram/@dr_tompi ; Instagram/@glennfredly309

foto: Instagram/@dr_tompi

Tompi yang memiliki hobi fotografi itu, mengabadikan beberapa potret Glenn dan juga Mutia Ayu kala mengandung Gewa. Bahkan demi berfoto bersama Mutia Ayu, Glenn sempat berganti pakaian.

Tak hanya itu, Glenn yang biasanya bergaya khas memakai topi juga melepaskan topinya begitu saja. Ia menginginkan potret yang apa adanya.

"Dia ganti pakaian, lalu masuk frame. “Topi pake gak?” Tanya saya “Jgn, biar apa adanya... “ jawab glenn sambil tersenyum," pungkas Tompi.

Postingan Tompi itu pun membuat sebagian besar warganet turut bersedih dan bersimpati. Para warganet sekaligus followers Tompi juga ikut meninggalkan ucapan sedih di kolom komentar.

"Ada kenang2an buat Gewa ," tulis akun @riniyulianti

"sedih baca captionnya," ujar akun @ratnarizki29

"Sedih dok, masih gak percaya beliau udah gak ada," kata akun @charisjunianto

"ya ampun, sedih lagi," timpal akun @bayuputrap6

"kenang-kenangan indah yang akan disimpan selamanya oleh Gewa dan @mutia_ayuu," sebut akun @arieslukman.