Brilio.net - Rachel Maryam baru-baru ini mengejutkan publik dengan perubahan penampilannya. Melalui akun Instagram pribadinya, aktris yang kini aktif sebagai politisi tersebut tampil berbeda dari sebelumnya, dengan gaya kasual dan aksesori trendi yang mencuri perhatian.
Dalam beberapa unggahannya, Rachel tampak mengenakan pakaian santai yang terlihat fresh. Gaya ini semakin menarik perhatian karena ia memamerkan rambut pendeknya yang dibiarkan sedikit terlihat meski menggunakan bucket hat berbahan jeans.
Perubahan tersebut terlihat lebih jelas ketika Rachel mulai membagikan potret kebersamaannya dengan keluarga. Penampilannya yang kini tanpa hijab atau kerudung renda berhasil bikin pangling dan menuai berbagai komentar dari pengikutnya.
Rachel menyebut momen ini sebagai wujud keberanian dirinya mengambil keputusan untuk berubah. Ia terlihat semakin percaya diri menunjukkan pilihan personalnya, seperti yang tampak dalam foto-fotonya saat liburan di Australia.
Berikut 9 potret penampilan baru Rachel Maryam yang kini tampil tanpa hijab dihimpun brilio.net dari Instagram @rachelmaryams pada Sabtu (18/1).
1. Rachel Maryam dulunya dikenal sebagai aktris kini aktif menjabat menjadi anggota DPR RI 2024-2029. Penampilannya banyak berubah terutama dengan hijabnya.
rachel maryam lepas hijab
2025 Instagram/@rachelmaryams
2. Penampilan barunya tentu mencuri perhatian warganet. Rachel dulu pernah mantap berhijab pada 2011 lalu.
rachel maryam lepas hijab
2025 Instagram/@rachelmaryams
3. Unggahan pertama aktris film "Janji Joni" ini tanpa penutup kepala menjadi momen yang cukup mencuri perhatian. Penampilan ini seolah menegaskan pilihan pribadinya untuk tampil dengan gaya baru.
rachel maryam lepas hijab
2025 Instagram/@rachelmaryams
4. "Today is the day i choose my self," tulisnya dalam caption Instagramnya. Rachel Maryam menyebut momen perubahan ini sebagai saat di mana ia memilih dirinya sendiri.
rachel maryam lepas hijab
2025 Instagram/@rachelmaryams
5. Rachel Maryam terlihat semakin fresh dengan gaya baru yang kasual. Kacamata hitam dengan frame putih yang ia kenakan menambah kesan trendi dan kekinian.
rachel maryam lepas hijab
2025 Instagram/@rachelmaryams
6. Pilihan gaya Rachel juga berhasil memberi kesan lebih kasual dan santai. Meski demikian, aura anggun seorang politisi tetap terpancar dari penampilannya.
rachel maryam lepas hijab
2025 Instagram/@rachelmaryams
7. Gaya rambut Rachel pun jadi sorotan lantaran warna rambutnya sudah mulai berbeda.
rachel maryam lepas hijab
2025 Instagram/@rachelmaryams
8. Rambut Rachel Maryam terlihat sudah beruban. Saat ini, usianya sudah menginjak 44 tahun.
rachel maryam lepas hijab
2025 Instagram/@rachelmaryams
9. Publik pangling dengan perubahan ini karena aktris kelahiran 20 April 1980 selama ini kerap terlihat dengan tampilan formal sebagai anggota DPR RI.
rachel maryam lepas hijab
2025 Instagram/@rachelmaryams
Recommended By Editor
- Beda gaya 6 seleb yang jadi anggota DPR di keseharian, tetap menawan
- Ini makna nama putra kedua Rachel Maryam, penuh doa
- 8 Momen akikah anak kedua Rachel Maryam, sederhana dan khidmat
- 7 Momen Rachel Maryam pulang ke rumah usai melahirkan anak kedua
- 5 Kronologi persalinan anak kedua Rachel Maryam, hingga angkat rahim