Brilio.net - Facebook jadi salah satu platform media sosial yang banyak digunakan untuk berbagai kepentingan. Nggak hanya jadi media komunikasi, Facebook kini juga media untuk berkreasi, menyebarkan informasi, hingga mencari penghasilan tambahan. Sudah jadi rahasia umum, kalau seseorang bisa menghasilkan uang dari Facebook, lho.

Cara menghasilkan uang tambahan di Facebook sejatinya bukan perkara sulit, kalau kamu tahu rumusnya. Pada praktiknya, sudah banyak akun-akun besar seperti perusahaan atau media yang memanfaatkan Facebook untuk menambah pendapatan lewat konten-konten yang diproduksi. Selain itu, akun personal juga bisa kamu manfaatkan buat menghasilkan uang di Facebook, lho.

Dengan langkah-langkah yang tepat, kamu bisa memanfaatkan waktu yang biasanya kamu gunakan di Facebook tanpa tahu tujuan, menjadi aktivitas yang menghasilkan uang. Bahkan, kamu bisa menghasilkan uang dari Facebook dengan rebahan. Nggak instan tentunya, kamu perlu mempelajari pola algoritma dan monetisasi di Facebook sebelum mendapatkan hasil yang memuaskan.

Nah, berikut cara menghasilkan uang dari Facebook yang bisa disambi sambil rebahan, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (23/2).