BTS rilis lagu terbaru Piala Dunia 2022, berisi pesan kebersamaan

BTS rilis lagu terbaru Piala Dunia 2022, berisi pesan kebersamaan

Kerja sama dengan mantan bintang sepak bola Inggris, Steven Gerrard, dan mantan kapten tim nasional Korea Selatan, Park Ji-sung

Dalam penggarapan video klipnya, mereka bekerja sama dengan mantan bintang sepak bola Inggris, Steven Gerrard, dan mantan kapten tim nasional Korea Selatan, Park Ji-sung.

Selain itu juga ada duta besar Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Pendidikan, Ilmu Pengetahuan dan Budaya (UNESCO) yang turut andil di dalamnya. Ditambah ada pemain Denmark, Nadia Nadim, perancang busana Jeremy Scott, pematung terkenal Lorenzo Quinn, dan lainnya.

BTS rilis lagu terbaru Piala Dunia 2022, berisi pesan kebersamaan

foto: YouTube/HyundaiWorldWide

Dalam video klip yang sudah bisa kamu tonton, ada deskripsi yang disampaikan oleh pihak Hyundai sebagai promotor.

BTS rilis lagu terbaru Piala Dunia 2022, berisi pesan kebersamaan

foto: Instagram/@bts.bighitofficial

"'Goal of the Century' ini tidak dapat dicapai oleh satu individu saja, tetapi kita dapat mencapainya jika kita semua bersatu dan terus bersama. Seperti pemain sepak bola yang berkumpul sebagai tim untuk mencetak gol, kami bertujuan untuk menggunakan kekuatan sepak bola untuk maju bersama dalam mengejar tujuan terbesar Dunia bersatu untuk keberlanjutan!" kata deskripsi dalam video di kanal YouTube HyundaiWorldWide itu.

Lagu Yet To Come akan menjadi lagu selanjutnya yang dijadikan soundtrack Piala Dunia 2022. Sebelumnya lagu Hayya-hayya yang dibawakan oleh Trinidad Cardona, Davido, dan Aisha sebagai lagu resmi dari turnamen yang diadakan FIFA ini.

(brl/tin)