Brilio.net - ShopeePay telah menjadi andalan pengguna Shopee untuk bertransaksi secara non-tunai. Hal ini dikarenakan ShopeePay memiliki beragam program promo maupun cashback yang menarik bagi pengguna.

Selain itu, ShopeePay juga memiliki beberapa layanan yang bisa kamu coba seperti membeli di beberapa gerai diantaranya Alfamart atau Indomaret, membayar tagihan listrik, internet dan bisa top up e-wallet dengan mudah. Salah satu e-wallet yang bisa di top up lewat ShopeePay yakni GoPay.

Kamu bisa mengisi saldo GoPay dengan transfer saldo ShopeePay lewat akun Shopee kamu. Berikut 7 cara transfer ShopeePay ke GoPay, dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (1/4).

 


Syarat transfer ShopeePay ke GoPay.

Cara transfer ShopeePay ke Gopay © 2022 brilio.net

foto: Twitter/@ShopeePay_ID

1. Pastikan akun ShopeePay kamu aktif dan sudah di-upgrade dan diverifikasi dengan melengkapi identitas sesuai KTP.

2. Pastikan saldo dan biaya administrasi mencukupi, jumlah minimal transfer sebesar Rp.10.000. Sementara, biaya administrasi Rp1.000.

3. Pastikan akun Shopee bebas masalah, seperti pembatasan transaksi.

 

Cara transfer ShopeePay ke GoPay.

Cara transfer ShopeePay ke Gopay © 2022 brilio.net

foto: play.google.com

1. Pertama, buka aplikasi Gojek di HP milikmu.

2. Pilihlah opsi top up melalui rekening bank.

3. Catat nomor rekening pembayaran, lalu buka aplikasi Shopee dan masuk ke menu ShopeePay.

4. Selanjutnya pilih menu "Transfer". Pilih penarikan ke rekening bank.

5. Lalu masukkan nomor rekening top up GoPay yang sudah kamu catat sebelumnya.

6. Masukkan nominal yang akan kamu transfer ke GoPay.

7. Terakhir, klik "Konfirmasi" dan masukkan PIN ShopeePay kamu. Transaksi pun selesai.