Brilio.net - Kamu pasti sering mendengar pepatah "Bagai makan buah simalakama, dimakan ibu mati, tak dimakan ayah mati". Namun tahukah kamu wujud buat simalakama yang sebenarnya itu?

Beberapa orang menyebut buah simalakama sebagai nama lain dari buah mahkota dewa. Konon katanya buah mahkota dewa tersebut tumbuh subur di daerah Sumatera. Namun karena dulu masih menggunakan bahasa Melayu jadi sering disebut sebagai buah simalakama. Buah mahkota dewa memiliki bentuk bulat dengan diameter 3-6 centimeter dengan warna merah menyala. Isinya daging putih dengan sedikit sabut layaknya buah kelapa.

Sedangkan di Jawa, orang sering menyebutnya dengan nama makutadewa, makutamewo, makutoratu atau makurojo. Mengapa disebut mahkota dewa? Karena buah ini mampu berubah warna saat pertumbuhannya, mulai dari hijau, ungu hingga saat matang berwarna merah.

Lalu apa khasiat dari buah mahkota dewa ini? Buah ini biasa digunakan untuk menyembuhkan penyakit liver, kanker, jantung, hepatitis maupun luka gigitan serangga. Buah ini juga bisa sebagai obat diabetes dengan cara merebus 5-6 buah dengan air bersih untuk diminum 3x sehari. Namun dalam pengolahannya harus dilakukan secara hati-hati karena mengandung kadar racun tinggi terutama untuk ibu hamil. Racun tersebut dapat menyebabkan efek sariawan bagi mulut.