Brilio.net - Jika kamu terlalu sering makan menu daging bakar atau goreng, cobalah varian steak. Tidak hanya membuat makan kamu berbeda, akan tetapi makan steak daging juga mempunyai tantangan tersediri. Terlebih lagi, penyajian olahan steak juga berbeda. Tidak ada sendok biasa, pada umumnya steak disajikan dengan garpu dan juga pisau.

Bagaimanakah sebenarnya makan steak dengan benar? Ada dua macam cara untuk memakan olahan steak dikutip oleh brilio.net dari Live Strong, Minggu (17/5). Yang pertama adalah ala Amerika dan yang kedua adalah ala kontinental.

Dalam gaya Amerika, setelah kamu memotong daging steak, letakkan pisau di atas piring. Jangan sampai kamu meletakkan pisau di meja atau taplak meja. Kemudian, pindahkan garpu ke bagian kanan, lalu makanlah potongan steak dengan menggunakan tangan kanan. Ulangi proses ini sampai habis.

Dalam gaya ini, sebaiknya jangan memotong steak ke dalam potongan kecil. Kemudian kamu tinggal makan secara perlahan-lahan. Hal ini akan membuat orang yang ingin berbicara dengan kamu menjadi canggung karena kamu sibuk dengan steak kamu.

Berbeda lagi dengan ala kontinental. Gaya ini lebih mudah dibandingkan dengan ala Amerika. Untuk memotong steak, tangan kanan memegang pisau sedangkan tangan kiri memegang garpu. Setelah daging terpotong, kamu tetap menggunakan tangan kiri untuk memasukkan steak ke dalam mulut kamu dengan garpu. Cukup mudah kan untuk gaya kontinental?

Yang menjadi catatan penting saat makan steak adalah sopan santun. Jangan sampai kamu berbicara saat mulut kamu sedang mengunyah daging. Selain itu, selalu letakkan garpu dan pisau di bagian piring. Hal yang tidak kalah penting adalah kamu harus memperhatikan orang-orang yang satu meja dengan kamu agar tidak menganggu kenyamannya.