Brilio.net - Penampilan orang sukses memang menarik untuk diamati. Sebagai contoh adalah Mark Zuckerberg dan Steve Jobs. Gaya pakaian dua orang ini sangat biasa bahkan cenderung monoton.

Jika kamu sering melihat mereka di layar kaca, pakaian mereka tidak terlalu ribet dan cenderung itu-itu saja. Seperti Mark, dia sering terlihat hanya memakai kaos kasual biasa saja. Sementara, Steve, tidak luput untuk memakai atasan hitam dengan celana jeans.

Gaya penampilan dua orang ini tidak hanya didasarkan 'asal pakai' saja. Ada alasan khusus dibalik fenomena ini.

Seorang ahli personal branding, William Arruda mengatakan bahwa seseorang yang memakai pakaian itu-itu saja dikarena mereka nyaman. Ditambah, gaya tersebut untuk membuat mereka merasa percaya diri.

Alasan yang lebih kuat adalah persoalan imej. Ketika Steve Jobs hanya memakai atasan hitam polos dipadu dengan celana denim, dia ingin dikenal dengan gaya seperti itu. Itulah mengapa dia tidak pernah ganti-ganti persoalan gaya busana karena alasan imej.

Lain halnya dengan sang pendiri Facebook. Ketika ditanya persoalannya tentang kaos yang monoton, dia berkilah dengan alasan efisiensi. Dia juga menambahkan bahwa terlalu banyak hal yang harus diputuskan dalam kehidupannya.

Itulah mengapa Zuckerberg lebih memilih kaos yang sama setiap hari. Dia ingin lebih fokus untuk memikirkan inovasi layanan di perusahaannya ketimbang urusan pakaian.