Brilio.net - Buah yang satu ini emang punya pesona tersendiri. Selain banyak peminatnya, tak sedikit pula yang tak suka bahkan hanya dari baunya. Padahal, bila durian ini diolah menjadi olahan kuliner, bisa menjadi menu baru yang tak kalah nikmatnya. Salah satunya pancake durian. Tak seperti pancake pada umumnya, pancake yang satu ini berupa kulit seperti kulit pangsit yang kemudian di dalamnya diisi dengan daging buah durian yang sudah dipisahkan dari bijinya. Rasanya? Jangan ditanya. Kamu yang gemar dan menjadikan buah durian sebagai favorit, akan ketagihan.

Pancake durian yang terkenal memang pancake durian dari Medan. Selain enak, pancake durian juga terkenal mahal. Satu buah pancake bisa mencapai Rp 10.000. Mahal juga ya... nah ketimbang merogoh kocek yang lebih dalam, lebih baik bila kamu membuat sendiri pancake durian ala kamu. Nggak hanya nikmat camilan bikinan sendiri juga murah dan sehat.

Ini dia resepnya pancake durian yang dilansir brilio.net dari resepnona.com, Selasa (31/5).

Bahan yang kamu butuhkan:

650 gram daging buah durian
600 ml santan kental
300 ml krim kental, dinginkan kocok hingga kaku
300 gram tepung terigu protein sedang
3 butir telur ayam
1 sendok makan gula pasir
1/2 sendok teh pasta pandan
Margarin secukupnya
Garam secukupnya
Pan atau wajan datar anti lengket

Cara membuatnya:

Untuk kulit pancake:

1. Masukkan tepung terigu ke dalam mangkuk atau baskom, lalu tambahkan sedikit garam dan gula pasir, aduk-aduk hingga rata.
2. Setelah itu tambahkan telur secara satu persatu, aduk-aduk lagi hingga bahan tercampur dengan sempurna.
3. Lalu tuangkan santan kental secara sedikit demi sedikit dan aduk-aduk lagi hingga adonan menggumpal. Kemudian masukkan pasta pandan ke dalam adonan tersebut, aduk-aduk lagi hingga adonan benar-benar rata. Ingat ya, harus benar-benar rata.
4. Selanjutnya siapakan wajan atau pan anti lengket dengan api sedang, olesi dengan margarin secukupnya. Ambil adonan dengan menggunakan sendok sayur, taruh diatas pan, ratakan hingga membentuk kue dadar tipis. Masak hingga adonan matang kurang lebih selama 2 menit. Lakukan hingga adonan pancake habis.
5. Yang terakhir, setelah adonan pancake habis, jangan lupa untuk mendiamkan selama beberapa menit hingga kulit pancake menjadi dingin.

Membuat isi pancakenya:

1. Mulai dengan ambil kulit pancake yang telah dingin, kemudian isilah dengan 1 1/2 sendok makan krim kocok pada bagian tengah kulit pancake, jangan lupa untuk meratakannya.
2. Langkah selanjutnya, kamu bisa menambahkan 2 1/2 sendok makan daging buah durian, ratakan lalu bungkus kulitnya dengan cara melipat kulit pancake seperti membuat amplop, ratakan lagi hingga benar-benar rapi dan isi pancake tidak berhambur keluar. Lakukan hingga kulit dan isi pancake habis.
2. Terakhir masukkan pancake yang telah jadi ke dalam kulkas selama beberapa menit, tetapi jangan masukkan pancake ke dalam freezer ya. Setelah dingin, pancake durian kamu siap deh untuk dihidangkan.