1. Start-Up (2020).

drama Korea pejuang mimpi berbagai sumber

foto: imdb.com

Start-Up merupakan drama Korea romantis kisah para pejuang mimpi di Lembah Silikon fiksi di Korea Selatan yang disebut Sandbox. Drama ini fokus menceritakan kisah orang-orang yang bergelut di dunia startup yang saat ini digemari banyak orang untuk menjadi seorang yang tak hanya disebut sebagai wirausahawan.

Drama ini mengisahkan Seo Dal-mi, wanita muda yang cerdas dan penuh ambisi untuk mewujudkan mimpinya menjadi Steve Jobs Korea. Walaupun tak punya latar belakang yang mewah, ia punya semangat dan daya juang yang tinggi.

Lantas ia bertemu dengan Nam Do-san, pendiri Samsan Tech yang terkenal jenius matematika. Mereka kemudian bekerja bersama di Lembah Silikon dan saling jatuh cinta. Selain kesan percintaan lebih kuat, drama ini juga menampilkan berbagai hal terkait motivasi kerja dan mengejar mimpi yang tidak kenal lelah.

2. Itaewon Class (2020).

drama Korea pejuang mimpi berbagai sumber

foto: imdb.com

Itaewon Class merupakan drama Korea romantis kisah para pejuang mimpi yang bergelut di dunia bisnis. Park Sae-ro-yi, seorang narapidana yang pernah dipenjara akibat percobaan pembunuhan terhadap Jang Geun-won, putra dari Jang Dae-hee, pendiri Jangga Grup.

Selepas menjadi narapidana, Sae-ro-yi membuka bar dan restorannya sendiri untuk menjadi waralaba top di Korea. Sae-ro-yi kemudian mempekerjakan sekelompok orang aneh yang dipimpin oleh Jo Yi-seo yang menjadi manajer restoran dan bersaing dengan Jangga Group.

Setelah beberapa tahun menjalan restoran tersebut, Sae-ro-yi sadar bahwa yang menolong dirinya saat berbagai serangan dari Jangga Group adalah dana tabungan yang ia miliki. Hal tersebut membuat bisnisnya cenderung stabil dan tidak gampang tumbang.

Film serial ini menggambarkan bahwa untuk menjadi terbaik, tak peduli dengan latar belakang yang pernah dilalui seseorang, bahkan seorang narapidana juga bisa menjadi seorang pebisnis sukses dengan kemampuan finansial yang memadai.

3. Record of Youth (2020).

drama Korea pejuang mimpi berbagai sumber

foto: imdb.com

Record of Youth merupakan drama Korea romantis kisah para pejuang mimpi pasangan yang gagal bersama antara Hye-jun (Park Bo-gum) dan Jeong-ha (Park So-dam). Mereka awalnya menjalani hubungan mesra hingga kemudian keputusan mereka berakhir menjadi teman biasa.

Drama ini merupakan drama Korea yang memiliki hubungan nyata ketika dihadapkan dengan dua karakter yang mulai mencapai tujuan karier seumur hidup mereka. Hye-jun (Park Bo-gum) adalah model yang bercita-cita tinggi dan bermimpi menjadi aktor papan atas seperti teman masa kecilnya.

Dia segera bertemu Jeong-ha (Park So-dam), seorang penata rias. Mereka segera memulai hubungan, tetapi tidak memiliki pilihan untuk bersama dan bahagia.

Sepanjang cerita, karier Hye-jun membuat hubungan mereka tegang dan bahkan membuat mereka putus. Kedua karakter tersebut meratapi tidak dapat bertemu satu sama lain karena karier mereka. Drama ini mengisahkan bagaimana sebuah hubungan terkendala dengan bisnis dan karier yang dijalankan masing-masing orang.