Brilio.net - Demam berdarah atau DBD (Demam Berdarah Dengue) adalah penyakit infeksi virus yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti atau Aedes Albopictus. Virus dengue memiliki empat serotipe yaitu DENV-1, DENV-2, DENV-3, dan DENV-4.

Ketika terkena penyakit demam berdarah dengue seseorang akan mengalami beberapa gejala di antaranya demam tinggi (≥38°C) selama 2-7 hari, sakit kepala parah, nyeri otot dan sendi, ruam kulit, mual dan muntah, serta nyeri di belakang mata.

Namun pada kasus yang lebih parah, sakit DBD dapat menyebabkan Dengue Shock Syndrome (DSS) yang dapat berakibat fatal, seperti perdarahan, kebocoran plasma, penurunan tekanan darah, hingga gagal organ.

Salah satu komplikasi DBD yang sering terjadi ialah trombositopenia yaitu penurunan jumlah trombosit di bawah batas normal. Trombosit berperan penting dalam pembekuan darah, sehingga trombositopenia dapat meningkatkan risiko perdarahan.

Oleh sebab itu, salah satu pengobatan sakit demam berdarah yang bisa dilakukan ialah menjaga jumlah trombosit dalam batas normal. Cara sederhananya dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin maupun asam folat.

Nah, berikut ini rekomendasi makanan sederhana yang bisa meningkatkan trombosit pada penderita demam berdarah (DBD), dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Rabu (22/5).

Makanan sederhana yang dapat meningkatkan trombosit pada penderita demam berdarah (DBD).

1. Buah pepaya.

Makanan sederhana meningkatkan trombosit pada penderita demam berdarah (DBD) © 2024 freepik.com

foto: freepik.com

Asam folat merupakan salah satu kandungan yang diperlukan saat demam berdarah. Fungsinya dapat memproduksi trombosit. Melansir dari Medical News Today, pepaya mengandung vitamin A, vitamin C, folat (vitamin B9), mineral kalsium, magnesium, vitamin B1, B3, B5, E, dan K sehingga direkomendasikan untuk penderita demam berdarah. Hal ini dikarenakan dapat mempercepat proses pemulihan penyakit demam berdarah karena punya asam folat serta sumber mineral lainnya.

2. Jambu biji.

Makanan sederhana meningkatkan trombosit pada penderita demam berdarah (DBD) © 2024 freepik.com

foto: freepik.com

Jambu biji kaya akan vitamin C yang membantu meningkatkan kekebalan tubuh dan membantu penyerapan zat besi. Vitamin C juga membantu dalam produksi trombosit. Sebuah penelitian di Kementerian Kesehatan menunjukkan bahwa konsumsi jus jambu biji pada pasien DBD dapat meningkatkan jumlah trombosit dan mempercepat pemulihan