Brilio.net - Kemunculan Instagram pada 2010 melahirkan fenomena baru. Kini, mengambil foto makanan atau minuman sebelum disantap sudah menjadi kebiasaan, bahkan jadi kewajiban bagi sebagian orang.

Fenomena ini semakin berkembang pesat dengan kemunculan foodgram, para pencinta kuliner yang mengulas dan berbagi foto makanan di Instagram. Lewat hasil jepretannya yang menggugah, para foodgram kerap membuat perut berbunyi dan lapar mata saat scrolling media sosial.

Meski terlihat mudah, menghasilkan foto makanan bermodal smartphone ternyata tidak bisa dilakukan asal-asalan. Hasil foto terlalu gelap, bayangan tangan saat mengambil foto, dan warna makanan yang kurang keluar jadi beberapa bukti memotret makanan juga membutuhkan teknik.

Biar hasil potret makananmu bisa menggugah selera ala foodgram profesional, yuk intip tujuh rahasianya sebagaimana dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (30/1).

1. Pencahayaan alami patut diutamakan.

Modal HP, ini 7 rahasia foto makanan menggugah selera ala foodgram © 2021 brilio.net

foto: shutterstock.com

Dalam dunia fotografi, pencahayaan merupakan salah satu faktor penting. Begitu pun saat memotret makanan. Untuk menghasilkan foto makanan yang menggugah selera, pencahayaan alami lebih bagus daripada pencahayaan buatan.

Cahaya alami dari matahari bisa membuat tampilan makanan tampak lebih segar saat difoto menggunakan smartphone. Sedangkan cahaya buatan biasanya akan membuat hasil foto terlihat datar.

Jadi, usahakan kamu berada dekat dengan sumber cahaya alami saat mengambil foto makanan. Pilihlah tempat duduk dekat jendela jika kamu datang ke sebuah restoran.

2. Pilih latar belakang yang netral.

Modal HP, ini 7 rahasia foto makanan menggugah selera ala foodgram berbagai sumber

foto: shutterstock.com

Dalam fotografi makanan, ada baiknya kamu memilih latar belakang berwarna netral. Dengan begitu, makanan akan menjadi fokus utama dalam foto. Usahakan juga kamu hanya menggunakan properti sederhana agar perhatian tetap terpusat pada makanan.

Memilih latar belakang netral, khususnya putih, bisa membuat pencahayaan foto terlihat lebih cerah dan jelas.

3. Eksperimen variasi angle.

Modal HP, ini 7 rahasia foto makanan menggugah selera ala foodgram berbagai sumber

foto: shutterstock.com

Memotret makanan hanya dengan satu angle (sudut foto) tentu akan terasa kurang menarik. Bereksperimen variasi angle bisa membuat tampilan feed-mu lebih eye-catching.

Menggunakan overhead shot dan flat lay merupakan salah satu cara untuk menghasilkan foto makanan berkualitas. Meski begitu, tidak semua makanan bisa terlihat akurat dan menarik saat menggunakan cara ini.

Seperti saat memotret hamburger atau makanan bertingkat, lebih baik menggunakan straight-on shot. Dengan angle yang menyejajarkan kamera dengan makanan ini, akan membuat makanan terlihat lebih besar dan memperlihatkan bahan-bahan yang ada dalam makanan.

4. Menerapkan rule of third.

Modal HP, ini 7 rahasia foto makanan menggugah selera ala foodgram berbagai sumber

foto: shutterstock.com

Istilah rule of third merujuk pada aturan komposisi dalam fotografi yang membagi objek foto menjadi tiga bagian sama besar baik vertikal maupun horizontal. Dari pembagian ini akan tercipta sembilan bidang yang sama besar dan pertemuan empat titik.

Pertemuan titik ini biasa disebut empat titik mata dan akan menjadi fokus dalam sebuah foto. Kamu bisa menempatkan bagian paling menarik dari foto pada salah satu titik tersebut. Meski bukan kewajiban, nggak ada salahnya kok mencoba menerapkan aturan komposisi ini.

5. Memanfaatkan AI Scene Enhancement di smartphone.

Modal HP, ini 7 rahasia foto makanan menggugah selera ala foodgram berbagai sumber

foto: Instagram/@oppoindonesia

Selain teknik foto, angle, dan cahaya, kamu juga bisa memanfaatkan fitur yang ada dalam smartphone untuk memaksimalkan hasil potret. Salah satunya fitur AI Scene Enhancement yang dimiliki kamera Oppo Reno5.

Fitur AI Scene Enhancement Oppo Reno5 mampu mengenali skenario sehingga dapat menyesuaikan warna dan saturasi skenario tertentu. AI canggih dalam fitur ini akan mengoptimalkan warna, saturasi, dan kecerahan objek makanan, sehingga warna makanan akan terlihat lebih tajam dan jernih.

Nggak sampai di situ, dalam waktu dekat kamu juga bisa merasakan kecanggihan terbaru dari Oppo Reno5 versi 5G. Fitur-fitur kameranya juga ciamik, seperti AI Color Portrait, Monochrome Video, dan Night Flare Portrait.

Berbeda dari versi sebelumnya, Oppo Reno5 5G dibekali Snapdragon 765G yang lebih bertenaga. Selain itu, smartphone terbaru Oppo ini bisa mendukung aktivitas harianmu yang padat. Berkat teknologi pengisian daya ulang SuperVooc 65 Watt, baterai 4300 mAh yang ada di Oppo Reno5 5G bisa diisi hingga 100% hanya dalam 35 menit saja. Jadi, nggak perlu khawatir waktumu tersita cuma karena isi baterai.

Oppo Reno5 5G bisa kamu dapatkan lewat pre order di e-commerce Shopee dan jaringan Oppo Indonesia pada 25 Januari-4 Februari 2021. Menariknya, ada beberapa promo seru yang bisa kamu dapatkan, seperti Limited 3-in1 Giftbox, gratis ongkos kirim, dan bunga 0% setiap pembelian dengan kartu kredit.

6. Hindari pakai zoom.

Modal HP, ini 7 rahasia foto makanan menggugah selera ala foodgram berbagai sumber

foto: Instagram/@oppoindonesia

Hindari penggunaan fitur zoom pada kamera smartphone. Zoom biasanya akan membuat resolusi foto menjadi rendah dan tidak tajam. Hasil foto makanan pun akan tampak kurang menarik.

Untuk itu, atur posisimu sampak objek memenuhi frame. Namun, jika kondisi tidak memungkinkan, kamu juga bisa memanfaatkan kamera mumpuni Oppo Reno5.

Dengan fitur Ultra-Clear 108MP Image dari kamera Oppo Reno5, kamu bisa menghasilkan foto ultra jernih dan jelas. Selain itu, detail dan tekstur akan tetap terlihat jelas meski foto sudah diperbesar beberapa kali. Jadi, nggak perlu khawatir lagi deh hasil foto bakal buram saat diperbesar. Fitur canggih ini juga tetap bisa ditemukan di Oppo Reno5 5G.

Kabar baiknya, kini kamu bisa upgrade Oppo lamamu ke Oppo Reno5 lewat skema Oppo O-Trade in hingga 31 Januari 2021. Proses penukarannya mudah, cukup download aplikasi O-Trade in di Playstore, lalu lakukan verifikasi. Setelah itu, kamu sudah bisa menukarkan Oppo lamamu di toko yang sudah ditunjuk oleh Oppo. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut.

7. Edit foto dengan aplikasi.

rahasia foto makanan ala foodgram © 2021 shutterstock



foto: Oppo Indonesia

Cara terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengedit foto menggunakan aplikasi. Sudah ada banyak aplikasi edit foto yang bisa digunakan. Bahkan beberapa di antaranya ada yang dikhususkan untuk mengedit foto makanan. Kamu tinggal mengatur pencahayaan, warna, atau gunakan filter dalam aplikasi untuk menyempurnakan hasil jepretanmu.