Brilio.net - DANA merupakan salah satu aplikasi e-money yang sedang banyak digunakan sebagai salah satu alat untuk melakukan pembayaran. Penggunaan DANA yang mudah dan banyaknya gerai yang sudah support pembayaran dengan menggunakan DANA semakin mempermudah transaksi jual beli.

Selain itu metode pembayaran dengan sistem e-money juga merupakan salah satu transaksi yang lebih aman. Kamu pun tidak perlu membawa uang dalam jumlah banyak di dompet. Apalagi membawa uang dalam jumlah banyak membuat sedikit riskan soal keamanannya.

Sebelum melakukan transaksi menggunakan e-money, kamu perlu memeriksa saldo pada aplikasi DANA di smartphone milikmu. Apabila saldo dalam aplikasi DANA kamu kurang untuk melakukan transaksi, maka kamu dapat mengisinya terlebih dahulu.

Berkenaan dengan kondisi tersebut, brilio.net telah merangkum dari berbagai sumber pada Kamis (24/2), berikut 5 cara top up aplikasi DANA, nggak pakai ribet.

1. Top up saldo DANA lewat ATM.

Kamu dapat melakukan top up saldo DANA lewat transfer bank menggunakan nomor Virtual Account (VA). Metode ini dapat kamu lakukan menggunakan bank BCA, BRI, BNI, Mandiri, CIMB Niaga, Panin, Permata, Danamon, dan lain-lain.

Langkah yang perlu kamu lakukan adalah sebagai berikut.

1. Masuk ke aplikasi DANA.

2. Pilih menu "Top Up".

3. Pilih metode pembayaran dan bank yang kamu miliki.

4. Setelah memilih, kamu akan mendapatkan nomor Virtual Account untuk melakukan transaksi.

5. Datang ke ATM terdekat dan masukkan kartu ATM dan PIN kamu.

6. Pilih menu "Transaksi Lainnya" kemudian pilih "Transfer".

7. Pilih menu "Rekening Virtual Account".

8. Masukkan kode Virtual Account yang sudah kamu dapatkan.

9. Masukkan nominal saldo yang ingin kamu isikan.

10. Ikuti prosesnya hingga top up saldo telah berhasil.

2. Top up saldo DANA lewat m-banking.

Sebelum top up saldo DANA lewat m-banking, kamu perlu mendaftarkan nomor rekeningmu agar dapat menggunakan fitur m-banking. Jika nomor rekening kamu sudah terdaftar m-banking, langkah yang perlu kamu lakukan untuk melakukan top up adalah sebagai berikut.

1. Masuk ke aplikasi DANA.

2. Pilih menu "Top Up".

3. Pilih metode pembayaran dan bank yang kamu miliki dan dapatkan nomor Virtual Account.

4. Login aplikasi m-banking kamu.

5. Pilih menu "Transfer" dan masukkan nomor Virtual Account yang telah kamu dapatkan sebelumnya.

6. Masukkan nominal yang kamu inginkan.

7. Masukkan PIN m-banking.

8. Ikuti prosesnya hingga top up saldo telah berhasil.

3. Top up saldo DANA lewat internet banking.

Sama seperti m-banking, kamu juga perlu mendaftarkan nomor rekeningmu ke dalam fitur internet banking sebelum melakukan top up DANA. Jika sudah, langkah yang perlu kamu lakukan adalah sebagai berikut.

1. Buka internet banking menggunakan browser kamu.

2. Masuk menggunakan ID dan password.

3. Buka menu Virtual Account dan isikan nomor Virtual Account yang sudah kamu dapatkan.

4. Isikan nominal yang kamu inginkan.

5. Ikuti prosesnya hingga top up saldo telah berhasil.

4. Top up saldo DANA di merchant resmi.

Untuk melakukan top up saldo DANA di merchant resmi, kamu perlu datang ke gerai resmi terdekat di tempatmu. Jika sudah, kamu dapat melakukan langkah sebagai berikut.

1. Datang ke bagian kasir dan katakan bahwa kamu ingin top up saldo DANA.

2. Berikan nomor HP kamu yang terdaftar pada aplikasi DANA.

3. Sebutkan nominal yang ingin kamu isikan.

4. Kasir akan memproses transaksi top up dan kamu hanya perlu membayar ke kasir.