Brilio.net - Pernikahan menjadi momen paling indah yang banyak didambakan semua orang. Jadi momen membahagiakan yang diharapkan terjadi sekali seumur hidup, tak salah kalau para pengantin ingin tampil maksimal, termasuk mempelai wanita. Demi tampil cantik, pemilihan makeup jadi salah satu hal yang harus diperhatikan.

Pentingnya makeup pada hari pernikahan tidak hanya sebatas untuk meningkatkan penampilan fisik, tetapi juga memiliki dampak psikologis dan emosional yang signifikan bagi pengantin wanita. Makeup pada hari pernikahan membantu memperkuat rasa percaya diri dan meningkatkan kepercayaan diri pengantin wanita saat berada di hadapan para tamu undangan dan kamera.

Untuk mendapatkan hasil maksimal, makeup pengantin nggak boleh dilakukan secara buru-buru. Nggak salah, kalau proses makeup bisa dilakukan berjam-jam. Oleh karena itu, mempelai wanita biasanya harus standby beberapa jam sebelum acara inti dimulai.

Selain pemilihan MUA, lokasi tempat makeup juga harus diperhatikan. Ruangan yang nyaman dan pencahayaan yang pas tentu mempermudah proses rias merias. Namun cerita berbeda dibagikan akun TikTok bernama @mutiararachma_makeup.

Pemilik akun yang berprofesi sebagai seorang makeup artist tersebut membagikan momennya saat merias kliennya. Alih-alih senang, dalam unggahan video tersebut sang klien yang harusnya bahagia menjelang hari pernikahannya, justru terlihat tidak nyaman karena ruangan tempatnya makeup dipenuhi lalat.

Pengantin ini terpaksa makeup di tengah kerumunan lalat TikTok/@mutiararachma_makeup

foto: TikTok/@mutiararachma_makeup

"Cerita pengalaman unik tak akan terlupakan. Kasian pengantinnya jadi ga nyaman," tulis akun tersebut di video captionnya, dilansir brilio.net dari TikTok/@mutiararachma_makeup pada Senin (29/4).