1. Home
  2. ยป
  3. Selebritis
9 April 2020 10:28

Viral video Glenn Fredly lantunkan sholawat nabi, bikin adem

Glenn Fredly pernah melantunkan shalawat dengan suara yang sangat merdu. Farika Maula

Brilio.net -Indonesia kembali kehilangan seniman bertalenta. Glenn Fredly Deviano Latuihamallo atau Glenn Fredly meninggal dunia Rabu 8 April 2020 sekitar pukul 18.00 WIB di RS Setia Mitra, Jakarta Selatan.

Pria Ambon Manise yang memulai karir di layar televisi sebagai vokalis grup Funk Section pada tahun 1995 itu tidak pernah menunjukkan dirinya sedang menjalani perawatan serius. Bahkan, unggahan-unggahan terakhir Glenn di akun Instagramnya justru memperlihatkan kepeduliannya terhadap sekitar.

BACA JUGA :
5 Percakapan seleb bersama Glenn Fredly sebelum meninggal, bikin haru


Ternyata Glenn Fredly juga pernah melantunkan sholawat nabi dengan suara yang sangat merdu. Rekaman suara merdunya itu diunggah di akun media sosial Instagram. Meskipun hanya menyanyikan dua baris lirik sholawat, namun dia melantunkannya dengan sangat merdu dan lancar.

"Shalaatullaah Salaamul laah Alaa Thaaha Rasuulillaah. Shalaatullaah Salaamulleah Alaa Yaa Siin Habiibillaah," lantun Glenn.

Ternyata, Glenn melakukan hal itu untuk menunjukan toleransinya kepada umat Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadan.

BACA JUGA :
10 Foto kenangan Glenn Fredly dan Trio Lestari, persahabatan sejati

Sebagai orang yang beragama non-muslim, ia menyebut muslim sebagai Gandong yang dalam bahasa Maluku berarti saudara. Atau bisa juga diartikan kakak dan adik.

"Buat beta pung Gandong Salam, selamat memasuki bulan Suci penuh Rahmat,Damai sejahtera menyertai katong samua,dari ale pung Gandong Sarani.. Kami di Maluku menyebut Gandong artinya saudara ( Kakak & adik ).. #BETAMALUKU #IndonesiatanahairBeta #HidayahCaritaOrangBasudara," tulisnya melengkapi unggahan video itu.

Para warganet ikut bereaksi melihat video tersebut. Sebagian dari mereka menilai jika masih ada pelafalan bahasa Arab yang salah. Tapi, tak sedikit pula yang memuji aksi Glenn. Menurut mereka sikap mantan suami Dewi Sandra itu sangat patut dicontoh demi menjaga kedamaian Indonesia.

Seperti pendapat yang disampaikan akun @sydzftr16 "Terimakasih karna telah berpegang teguh pada bhinneka tunggal ika om."

"Inilah bentuk dari Pancasila mengajarkan bertoleransi #respect subhanallah om@glennfredly309," ungkap akun @zam10muhammad.

"Ini bukti bentuk toleransi antar umat beragama .. semoga indonesia kedepanya bisa lebih damai .. kembali seperti dulu .. amin @glennfredly309," imbuh akun @ramdhoni098.


SHARE NOW
EXPLORE BRILIO!
RELATED
MOST POPULAR
Today Tags