Brilio.net - Rumah merupakan kebutuhan yang penting dan menjadi impian banyak orang. Tak sedikit anak muda saat ini yang sudah merencanakan untuk membeli hunian. Entah menabung terlebih dahulu atau mencicil KPR. Saat ini, tren hunian tengah beralih ke rumah minimalis.

Pasalnya, harga tanah dan material yang mahal membuat sejumlah anak muda memilih untuk membuat rumah minimalis yang nyaman untuk ditempati. Seperti rumah berukuran 3,5x6 meter ini. Meski minimalis, namun ternyata dapat cukup nyaman untuk ditempati, lho.

Memiliki konsep lawasan, rumah ini justru tampak berbeda dibandingkan rumah-rumah lainnya. Hunian tersebut terlihat klasik bak rumah di negeri dongeng. Penasaran seperti apa potretnya? Berikut brilio.net himpun potretnya dari YouTube Suasana Pedesa pada Jumat (26/5).

 

1. Tampak depan, rumah minimalis berukuran 3,5x6 meter ini terlihat homey. Fasad rumah ini terdiri dari satu pintu dan dua jendela dengan satu jendela di atas. Agar tampak menarik, pemilik rumah menambahkan pagar kayu di sekeliling teras.

rumah minimalis seperti negeri dongeng © YouTube/Suasana Pedesa

rumah minimalis seperti negeri dongeng
© YouTube/Suasana Pedesa/YouTube/Suasana Pedesa

2. Rumah-rumah dengan desain klasik seperti ini kerap terlihat di buku-buku dongeng. Lalu seperti ini bagian dalamnya yang langsung menghadap ke dapur dan ruang keluarga.

rumah minimalis seperti negeri dongeng © YouTube/Suasana Pedesa

rumah minimalis seperti negeri dongeng
© YouTube/Suasana Pedesa/YouTube/Suasana Pedesa


3. Ruman ini masih memiliki sejumlah perabotan kayu dengan cat warna gelap yang pernah ngetren pada zamannya. Vibesnya benar-benar seperti rumah lawas, ya?

rumah minimalis seperti negeri dongeng © YouTube/Suasana Pedesa

rumah minimalis seperti negeri dongeng
© YouTube/Suasana Pedesa/YouTube/Suasana Pedesa

4. Ternyata, rumah ini memiliki dua lantai, lho. Meskipun lantai kedua merupakan mezzanine yang dapat digunakan sebagai ruang tambahan.

rumah minimalis seperti negeri dongeng © YouTube/Suasana Pedesa

rumah minimalis seperti negeri dongeng
© YouTube/Suasana Pedesa/YouTube/Suasana Pedesa

5. Bukan hanya itu, pemilik rumah juga memajang koleksi miniatur kendaraan dan mainan lawasan miliknya.

rumah minimalis seperti negeri dongeng © YouTube/Suasana Pedesa

rumah minimalis seperti negeri dongeng
© YouTube/Suasana Pedesa/YouTube/Suasana Pedesa

 

 

6. Toilet ini juga berukuran minimalis. Meski tampak lawas, kamar mandi ini dirawat dengan baik.

rumah minimalis seperti negeri dongeng © YouTube/Suasana Pedesa

rumah minimalis seperti negeri dongeng
© YouTube/Suasana Pedesa/YouTube/Suasana Pedesa

7. Begini penampakan rumah dari mezzanine. Terlihat sangat minimalis, kan? Agar nyaman, pemilik rumah juga menambahkan karpet pada lantainya.

rumah minimalis seperti negeri dongeng © YouTube/Suasana Pedesa

rumah minimalis seperti negeri dongeng
© YouTube/Suasana Pedesa/YouTube/Suasana Pedesa

8. Seperti ini penampakan mezzanine yang berukuran kecil. Cocok untuk area tempat tidur.

rumah minimalis seperti negeri dongeng © YouTube/Suasana Pedesa

rumah minimalis seperti negeri dongeng
© YouTube/Suasana Pedesa/YouTube/Suasana Pedesa


9. Rumah ini juga memiliki halaman belakang yang rindang. Biasanya, pemilik rumah menjadikan halaman belakang ini sebagai ruang tamu.

rumah minimalis seperti negeri dongeng © YouTube/Suasana Pedesa

rumah minimalis seperti negeri dongeng
© YouTube/Suasana Pedesa/YouTube/Suasana Pedesa