Brilio.net - Pohon nangka biasanya ditemukan di pekarangan atau kebun, namun ada yang berbeda dengan rumah milik seorang netizen dengan akun @ardiners1. Di rumah ini, pohon nangka tumbuh subur di dalam ruangan. Pemilik rumah sering menyebut tempat tinggalnya sebagai rumah pohon. Biasanya, rumah pohon adalah bangunan yang dibangun di atas ranting-ranting pohon, tetapi di sini, pohon nangka benar-benar tumbuh dan berbuah di dalam rumah.
Akar hingga batang pohon nangka terlihat berada di dalam rumah, tepatnya di ruang tamu. Langit-langit rumah sengaja dibolongi agar ujung pohon dapat tumbuh keluar. Awalnya, banyak yang tidak percaya dengan penampakan rumah ini. Beberapa netizen menganggap keberadaan pohon nangka di dalam rumah sebagai sesuatu yang pamali, sementara yang lain mengira pohon tersebut palsu.
"Sayang rumahnya ya woi. Nanti kalau akarnya membesar pasti retak lantainya. Percaya deh," kata akun @Shania.
"Nggak baik kalau di tempatku tanam pohon nangka di depan rumah. Malah ini di dalamnya," tulis akun @rimbuncorners.
"Emang kenapa pohonnya dimasukin ke rumah bang. Padahal ngeri juga itu mana pohon nangka sama mangga sama-sama pohon yang sering jadi sarang hantu," komentar akun @f4t_w4.
Sang pemilik rumah membantah ketidakpercayaan netizen dengan menunjukkan tumbuhnya buah nangka pada pohon tersebut. Penasaran dengan penampakannya? Lihat saja gambar di bawah ini yang dihimpun brilio.net dari akun TikTok @ardiners1 pada Rabu (19/2).
1. Pemilik rumah mengatakan bahwa pohon ini tidak sengaja ditanam di dalam rumah. Melainkan rumahnya yang dibangun ketika pohon ini sudah tumbuh besar.
2. Pemilik mengaku sayang untuk menebang pohon tersebut karena merupakan tumbuhan yang produktif.
3. Setiap tahun, ia selalu memanen buah nangka dari pohon tersebut.
4. Selain itu, ada juga beberapa tetangga yang sering meminta buahnya untuk dijadikan sayur.
5. Bagian atas pohon tersebut sudah ditutup plastik sehingga kalau hujan airnya tidak akan masuk ke rumah.
6. Rumahnya juga tampak luas, meski ada pohon, terlihat tidak membuat rumah menjadi sempit.
7. Buahnya memang tampak kecil-kecil, menurut penuturan tuan rumah hal itu disebabkan oleh kurangnya terpapar sinar matahari.
8. Meski di dalam rumah, pohon tersebut juga rutin di kasih pupuk.
9. Penempatan pohon nangka ini dekat ruang tamu, jadi jika ada orang yang berkunjung langsung bisa melihat pohon tersebut.
Recommended By Editor
- Wanita pamer punya rumah luarnya kumuh, dalamnya estetik bak di vila, malah tuai cibiran, 9 potretnya
- Dari luar seram dan jadul, 9 potret gubuk ini dalamnya ciamik tak kalah dari rumah kompleks elit
- Wanita ini bikin kamar tidur estetik di atap rumah, 9 potretnya malah bikin netizen merinding
- Rumah mungil lebar 3 meteran ini harganya Rp1,6 M, 9 potret interiornya serba compact bikin takjub
- 9 Potret rumah sederhana yang ditempati puluhan keluarga, desainnya bikin geleng kepala
- Rumah dengan lahan 70m2 nyempil di gang sempit ini ternyata raih award dunia, ini 11 potretnya