Fungsi leaflet

pengertian leaflet, fungsi serta kelebihan dan kekurangannya © berbagai sumber

foto: Unsplash/David Emrich

Leaflet atau selebaran kertas ini tidak hanya berperan sebagai alat promosi saja, tetapi juga memiliki beberapa fungsi lainnya yaitu sebagai berikut:

1. Leaflet sebagai alat promosi

leaflet berfungsi sebagai alat untuk mempromosikan suatu bisnis produk, jasa dan juga suatu kegiatan atau acara kepada target konsumen atau pengunjung. Leaflet berguna untuk memperkenalkan usaha, bisnis, atau kegiatan yang dilakukan sehingga konsumen lebih menyadari keberadaan usaha atau kegiatan milik perusahaan atau jasa.

2. Leaflet sebagai media penyebaran informasi

Tak hanya berguna sebagai sarana promosi, leaflet juga berfungsi sebagai alat untuk menyebarkan informasi mengenai suatu gerakan, bisnis atau usaha agar lebih diketahui oleh banyak orang. Informasi yang biasanya tertera di dalam leaflet adalah merek dagang atau nama perusahaan, produk atau jasa yang ditawarkan, keunggulan produk, cara pemesanan dan nomor kontak yang bisa dihubungi.

3. Leaflet sebagai profil singkat perusahaan

Selain informasi mengenai promosi, konten leaflet juga dapat diisi dengan profil singkat suatu perusahaan dalam bentuk yang lebih ringkas sehingga mudah dibawa dan calon konsumen akan lebih mudah menghubungi pihak perusahaan atau jasa ketika dibutuhkan.

4 Sebagai identitas perusahaan

Desain pada leaflet menjadi cerminan atau gambaran identitas dari sebuah perusahaan atau jasa. Maka dari itu penting juga untuk memerhatikan konsistensi desain leaflet agar target konsumen dapat mengenali nama perusahaan atau jasa dengan mudah.