Warna kulit lebih merata, ini cara mengatasi hiperpigmentasi pakai body scrub dari 1 jenis rempah

Warna kulit lebih merata, ini cara mengatasi hiperpigmentasi pakai body scrub dari 1 jenis rempah

Brilio.net - Hiperpigmentasi adalah sebuah kondisi munculnya bercak-bercak gelap pada kulit yang terjadi akibat terjadinya produksi melanin yang berlebih di dalam tubuh. Meskipun tidak berbahaya, bercak ini dapat mengganggu penampilan seseorang karena umumnya muncul di bagian-bagian tubuh tertentu, seperti di area wajah, leher, tangan, lengan, kaki, hingga alat kelamin.

Hiperpigmentasi tidak hanya dialami oleh para wanita, namun juga pada pria. Kondisi kulit ini dapat muncul karena disebabkan oleh beberapa faktor, seperti peradangan pada kulit, paparan sinar matahari, penuaan kulit, penggunaan obat tertentu, kehamilan, zat besi yang berlebih, dan penyakit Addison.

Meski ada banyak kondisi yang bisa menjadi penyebab hiperpigmentasi pada kulit, bukan berarti kondisi ini tidak bisa diatasi. Ada banyak cara yang bisa kamu terapkan sendiri dalam mengatasi kondisi ini. Salah satunya adalah dengan menggunakan body scrub.

Penggunaan body scrub bertujuan untuk eksfoliasi atau mengangkat sel kulit mati dan kotoran di kulit tubuh, sehingga proses pembentukan sel kulit baru bisa menjadi lebih cepat. Penggunaan body scrub secara teratur dikatakan bisa membantu mengatasi kulit yang kusam dan warna kulit yang tidak merata akibat bekas jerawat atau paparan sinar matahari berlebih.

Saat ini di pasaran juga telah banyak produk scrub yang bisa menjadi pilihanmu, salah satunya yakni Scarlett Body Scrub Romansa. Lulur tubuh ini dapat membantu mencerahkan dan melembabkan kulit. Lulur ini mengandung Glutathione, Vitamin E dan butiran scrub halus yang dapat mengangkat sel kulit mati dan kotoran di kulit. Scarlett Body Scrub Romansa memiliki aroma buah delima yang segar dan menenangkan. Gunakan lulur ini minimal dua kali seminggu untuk hasil yang optimal. Nah, untuk membelinya secara online kamu bisa klik di bawah ini.

Nah, tak perlu membeli produk body scrub di pasaran dengan harga yang relatif menguras kantong, lebih baik kamu membuat body scrub sendiri dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Seperti yang diunggah oleh seorang pemilik akun TikTok @alexislaila_ pada (6/1/2022) lalu.

Dalam video, ia membagikan cara mengatasi hiperpigmentasi pakai body scrub dari 1 jenis rempah. Rempah yang digunakan adalah kunyit bubuk. Tak hanya kunyit saja, karena ia juga menggunakan bahan lain yaitu gula pasir, minyak kelapa, amla oil, dan minyak zaitun.

"Benefits: glowing skin, helps acne scarring and hyperpigmentation, moisturizing (Manfaat: kulit bercahaya, membantu jaringan parut jerawat dan hiperpigmentasi, melembapkan)," tulisnya sebagai keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net lansir dari akun TikTok @alexislaila_, Kamis (15/6).

Cara mengatasi hiperpigmentasi pakai body scrub dari 1 jenis rempah Berbagai sumber

foto: freepik.com

Kunyit merupakan salah satu tanaman herba yang sering digunakan dalam pengobatan tradisional. Tak hanya baik untuk kesehatan tubuh, kunyit juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit. Manfaat tersebut berasal dari kandungan kurkumin yang bersifat antioksidan dan antiradang, sehingga dipercaya dapat mencegah dan bahkan mengobati berbagai masalah kulit.

(brl/lea)

tags

Advertising
Advertising
STORIES