Tanpa ditambah tomat, ini trik ratakan kulit tangan belang hanya pakai scrub dari 1 jenis tepung

Tanpa ditambah tomat, ini trik ratakan kulit tangan belang hanya pakai scrub dari 1 jenis tepung

Brilio.net - Kulit tangan belang bisa terjadi karena kurangnya perlindungan, seperti penggunaan sarung tangan ataupun krim tabir surya saat bekerja di bawah sinar matahari. Seperti yang kamu ketahui, sinar matahari menjadi salah satu penyebab tangan belang. Paparan sinar matahari yang berlebihan membuat produksi melanin pada kulit meningkat. Hal tersebut menyebabkan kulit tangan yang terkena sinar matahari menjadi lebih gelap, jika dibandingkan dengan yang tertutupi pelindung.

Mengakibatkan penampilan jadi kurang menarik, banyak orang pun mencari cara meratakan kulit tangan belang. Salah satu caranya adalah menggunakan scrub yang terbuat dari bahan alami.

Langkah ini seperti yang dilakukan oleh pengguna YouTube @deebasbeauutyremedies. Dalam unggahan short video di kanal YouTubenya, ia memakai tepung gram, lemon, madu, dan kunyit. Tepung gram memiliki kandungan sifat eksfoliasi yang membantu mengangkat sel-sel kulit mati, sehingga membantu mencerahkan kulit. Tak hanya itu, adanya sifat antiinflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan pada kulit.

Sedangkan lemon dengan kandungan vitamin C bisa membantu dalam pembentukan kolagen, sehingga bisa mencerahkan kulit. Sifat asam dalam lemon bisa mengurangi produksi melanin.

Kemudian madu memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi yang bisa mencegah kerusakan pada kulit dan meredakan peradangan. Bahkan penggunaan madu pada kulit bisa melembapkan kulit secara alami.

Kunyit dalam scrub ini mengandung kurkumin yang mempunyai sifat antiperadangan dan antibakteri yang membantu merawat kulit. Bahkan kunyit bisa mencerahkan kulit dan mengurangi hiperpigmentasi.

(brl/wen)

tags

Advertising
Advertising
STORIES