Brilio.net - Bagi penonton setia sinetron, tentu tak asing lagi dengan serial komedi Suami-Suami Takut Istri. Sitkom ini sempat meraih popularitas tinggi pada masanya. Tayang perdana pada tahun 2007, serial ini digemari berkat jalan cerita dan adegan-adegan yang mengundang tawa.

Tak hanya itu, akting para pemerannya yang penuh kelucuan juga berhasil memancing gelak tawa penonton. Sejumlah aktor dan aktris turut ambil bagian dalam sinetron ini, termasuk para pemeran anak-anak.

Salah satu di antaranya adalah seorang batita yang ikut tampil dalam serial tersebut. Ternyata, batita ini merupakan anak dari Asri Welas yang berakting bersama sang ibu di layar kaca.

Kini sudah tumbuh jadi remaja, berikut brilio.net himpun potretnya dari berbagai sumber, Selasa (15/4).

1. Ini dia pemeran bocah di sinetron Suami-Suami Takut Istri. Buat penggemar sinetron ini, masih ingat nggak dengan sosoknya?

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: YouTube/MVP Hits

2. Dalam sinetron ini, pemeran Ibam ini dikisahkan sebagai anak dari Welas dan Tigor Siteger. Adegan ini muncul dalam episode 'Ibam Juara, Welas Merana'.

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: YouTube/MVP Hits

3. Diperankan oleh Rajwa Gilbram Ridha Rahardja, siapa sangka sosoknya adalah anak kandung Asri Welas.

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: Instagram/@ibam_gilbram

4. Ini dia Ibam kecil saat berfoto bareng ibunda. Nggak disangka ia ternyata pernah akting bareng ibunya.

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: Instagram/@ibam_gilbram

5. Potretnya saat bersama beberapa rekan sang ibu. Saat bermain di sinetron tersebut, Ibam masih batita.

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: Instagram/@ibam_gilbram

6. Di keseharian, ia juga akrab disapa sebagai Ibam. Nah, ini bareng kak Nino RAN. Mereka akrab banget, ya?

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: Instagram/@ibam_gilbram

7. Mengikuti jejak ibunya, Ibam juga tertarik di dunia hiburan, lho.

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: Instagram/@ibam_gilbram

8. Namun, bukan di bidang akting. Ibam memiliki minat besar di bidang musik. Namanya juga terkenal sebagai penyanyi cilik.

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: Instagram/@ibam_gilbram

9. Ibam menggemari musik rap dan dikenal sebagai rapper cilik. Beberapa kali ia diundang untuk acara on air.

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: Instagram/@ibam_gilbram

10. Saat ini, Ibam sudah tumbuh jadi remaja. Rapper kelahiran 2009 ini sudah bisa menciptakan lagunya sendiri, lho. Kecil-kecil cabe rawit, nih.

Pemeran anak Asri Welas dan Tigor di Suami-Suami Takut Istri ternyata anak artis, 11 transformasinya berbagai sumber

foto: Instagram/@ibam_rjay

11. Ibam tak malu mengunggah karyanya di kanal YouTube miliknya, Ibam Gilbram. Selain musik, Ibam juga mengunggah videonya bermain game.

suami-suami takut istri anak asri welas © berbagai sumber

foto: YouTube/Ibam Gilbram

 

Rajwa Gilbram Ridha Rahardja, yang akrab disapa Ibam, merupakan putra sulung dari aktris dan komedian Asri Welas serta Galiech Ridha Rahardja. Lahir pada tahun 2009, Ibam kini telah beranjak remaja dan menunjukkan kedewasaan dalam menghadapi berbagai dinamika kehidupan keluarga.

Ibam memiliki dua adik, yaitu Rayyan Gibran dan Renzo Gibrar. Rayyan, anak kedua, diketahui mengidap penyakit langka berupa katarak kongenital sejak kecil, yang memengaruhi perkembangan sinkronisasi otak kiri dan kanan. Kondisi ini mendorong Ibam untuk bercita-cita menjadi dokter, dengan harapan dapat memahami dan membantu kondisi adiknya. Ia pun berupaya menjaga prestasi akademiknya demi mewujudkan impian tersebut.

Dalam proses perceraian antara Asri Welas dan Galiech Ridha Rahardja, Ibam sempat merasakan kesedihan dan ketakutan akan kehilangan salah satu orang tuanya. Namun, seiring waktu, ia mulai memahami bahwa keputusan tersebut diambil demi kebaikan bersama. Ibam menunjukkan kedewasaan dengan mengikuti proses hukum yang dijalani orang tuanya dan tetap menjaga komunikasi yang baik dengan keduanya.

Sosok Ibam mencerminkan pribadi yang empatik dan bertanggung jawab, terutama dalam perannya sebagai kakak bagi adik-adiknya. Kedewasaan dan kepeduliannya menjadi teladan positif dalam menghadapi tantangan keluarga.