Brilio.net - Aryani Fitriana dan Donny Michael dikenal sebagai pasangan selebriti yang jarang menonjolkan kehidupan pribadinya. Rumah mereka pun lebih sering dipandang sebagai ruang yang sederhana tanpa embel-embel glamor.
Meskipun demikian, dalam beberapa unggahan konten, pasangan ini sempat memperlihatkan bagian-bagian rumah mereka. Salah satunya adalah dapur dengan desain minimalis yang membuat ruangan kecil tersebut tetap terlihat estetik.
Dapur ini didominasi dengan warna abu-abu dan putih yang memberi kesan simpel dan modern. Penataan yang rapi semakin memperkuat suasana nyaman tanpa memberikan kesan sesak, meski ukurannya terbilang kecil.
Untuk menyimpan bahan makanan dan peralatan memasak, mereka menyediakan pantry khusus di rumahnya. Meski minimalis, dapur ini dilengkapi dengan fasilitas lengkap, seperti kompor tanam, wastafel sederhana, hingga area memasak yang multifungsi.
Daripada penasaran, simak potretnya dihimpun brilio.net dari YouTube #ryandomack pada Sabtu (18/1).
1. Aryani Fitriana dan Donny Michael merupakan salah satu pasangan yang adem ayem. Keduanya juga tidak pernah melakukan flexing hunian yang mereka miliki.
dapur rumah aryani fitriana dan donny michael
2025 YouTube/#ryandomack
2. Kendati demikian, dalam beberapa kontennya, mereka menunjukkan bagian rumahnya. Salah satunya adalah ruang dapur miliknya ini.
dapur rumah aryani fitriana dan donny michael
2025 YouTube/#ryandomack
3. Dapur Aryani dan Donny berukuran minimalis. Pemilihan warna abu-abu dan putih memberikan kesan simpel pada area masaknya.
dapur rumah aryani fitriana dan donny michael
2025 YouTube/#ryandomack
4. Perabotannya ditata dengan sangat rapi sehingga tak terasa sumpek. Mereka membangun ruangan khusus yakni pantry untuk menyimpan bahan-bahan makanan maupun peralatan masak.
dapur rumah aryani fitriana dan donny michael
2025 YouTube/#ryandomack
5. Bisa dibilang, desain dapur rumah mereka hanya segaris lantaran meja dapurnya sangat minimalis.
dapur rumah aryani fitriana dan donny michael
2025 YouTube/#ryandomack
6. Meski minimalis, perabotan memasaknya lengkap. Kompornya bahkan sudah menggunakan kompor tanam yang dilengkapi exhaust.
dapur rumah aryani fitriana dan donny michael
2025 YouTube/#ryandomack
7. Pada sisi kompornya juga terdapat wastafel. Wastafelnya tetap didesain sederhana.
dapur rumah aryani fitriana dan donny michael
2025 YouTube/#ryandomack
8. Untuk memotong bahan masakan, mereka menggunakan meja telenan minimalis kemudian duduk lesehan seperti ini. Justru nggak terasa capek kan?
dapur rumah aryani fitriana dan donny michael
2025 YouTube/#ryandomack
9. Ukuran dapurnya sendiri tak terlalu lebar. Pada sisi dapurnya yang lain digunakan untuk menata perabotan dapur yang lain, seperti kulkas dan rice cooker yang ditata pada kabinet.
dapur rumah aryani fitriana dan donny michael
2025 YouTube/#ryandomack
Recommended By Editor
- Bernuansa Jawa, ini 10 potret wisma Habibie dan Ainun yang penuh kenangan romantis
- 11 Potret rumah Cak Lontong yang letaknya mepet masjid, jauh dari kesan mewah
- Mantan penjual gorengan ini kini jadi artis sukses punya rumah Rp 15M, intip 11 potret hunian mewahnya
- Kamar ART Tya Ariestya desainnya estetik tapi disebut terlalu sempit dan pengap, intip 9 potretnya
- Bentuknya cuma segaris, intip 7 potret dapur Nathalie Holscher letaknya di bawah tangga
- Berkarier sejak 2013 kini berhasil punya rumah megah, intip 9 potret dapur minimalis Ikbal Fauzi
- Billy Syahputra tak gengsi masak di rumah pacar bule di Belarus, 9 potret dapurnya mungil tapi compact