Brilio.net - Dunia maya rentan menimbulkan salah paham hingga perselisihan setiap harinya. Bahkan kini pelaporan terhadap tindakan netizen di dunia maya semakin sering dilakukan, termasuk oleh para seleb. Presenter Gilang Dirga rupanya juga menjadi salah satu yang pernah melakukannya. Pria bertubuh tinggi tersebut sempat melaporkan beberapa akun fans Lesty Kejora dan Rizky Billar ke Polisi.

“Beberapa netizen sudah dilaporkan dan diproses secara hukum," kata Gilang Dirga kepada wartawan ditemui di Jakarta, dilansir brilio.net dari Liputan6.com pada Kamis (14/10).

Gilang laporkan fans Lesty © Instagram

foto: Instagram/@gilangdirga

Dari laporan yang dilayangkan Gilang, beberapa fans Lesty dan Rizky diproses oleh polisi. Meski begitu, suami Adiezty Fersa ini memilih untuk tak mengungkapkan di media sosial. Gilang tak ingin permasalahan tersebut menjadi konsumsi publik. Sehingga ia memilih untuk menyimpannya sendiri. Dengan laporan tersebut, Gilang pun berharap semakin banyak masyarakat yang bisa lebih menjaga sikap dan sopan santun di media sosial.

"Gue cuma mau jujur dan nggak berani untuk posting itu lagi. Walaupun sebenarnya, ada baiknya untuk menjaga jempol kita di sosial media," lanjutnya.

Gilang laporkan fans Lesty © Instagram

foto: Instagram/@gilangdirga

Selain itu, Gilang mengungkapkan tak ingin memberikan dampak buruk pada kehidupan haters. Terlebih lagi, kini jejak digital dapat terdeteksi dengan mudah. Gilang tak ingin nama seseorang akan tercoreng jika diungkapkan melalui media sosial. Sehingga pria serba bisa itu mengambil sikap untuk tak terus-terusan mengungkap identitas para netizen tersebut.

“Gue lebih mikirin, ya udahlah nanti mereka gimana setelah ini. Karena mereka juga banyak yang terlahir bukan dari orang yang berada, mereka juga masih struggle. Takutnya nanti berefek ketika gue posting, kemudian mereka nanti mau cari kerja, 'Oh ini yang kemarin (ribut dengan Gilang Dirga)'. Jadi pikiran gue panjang ke situ. Jadi gue mikir ya udahlah nggak usahlah (terus-terusan diungkap)," seperti itu penjelasannya.