Brilio.net - Ajang Pemilihan Puteri Indonesia 2019 digelar Jumat malam (8/3) di Jakarta Convention Center, Senayan. Sebanyak 39 wanita cantik dari 34 provinsi di Indonesia unjuk kebolehan menjadi yang terbaik. Dalam acara grand final tersebut, perwakilan dari DKI Jakarta I, Frederika Alexis Cull berhasil meraih gelar Puteri Indonesia 2019.

Frederika Cull terpilih sebagai Puteri Indonesia 2019 mengungguli Jolene Marie Rotinsulu, perwakilan dari Sulawesi Utara, dan Jesica Fitriana Martasari perwakilan dari Jawa Barat. Sebelum malam puncak digelar, seluruh finalis telah melalui serangkaian agenda karantina Puteri Indonesia 2019 yang juga menjadi salah satu pokok penilaian dalam ajang ini.

Dari 39 finalis, Frederika berhasil melaju ke Top 11, dan kemudian melakukan pidato singkat yang bertema ujaran kebencian. Pidato memukau cewek yang satu ini berhasil membawanya ke jajaran enam besar. Selanjutnya, Frederika dan lima kontestan lainnya diminta untuk menjawab pertanyaan dari dewan juri.

Dirinya diberi pertanyaan oleh Miss Supranational 2017, Jenny Kim tentang prestasi terbesar yang pernah diraihnya. Jawaban singkat dari Frederika rupanya mampu memukau juri dan membawanya ke jajaran tiga besar.

Di pertanyaan pamungkas, Frederika berhasil menajawab pertanyaan dari Putri Kuswisnu Wardhani, Ketua Yayasan Puteri Indonesia tentang kaum milenial dan sikapnya terhadap pesta demokrasi Indonesia yang akan berlangsung pada 17 April 2019. Berkat jawabannya yang mengajak generasi muda untuk menggunakan hak suaranya, Frederika pun dinobatkan sebagai Puteri Indonesia 2019.

Nah, seperti apa sih pesona Frederika Alexis Cull? Berikut dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (9/3), 12 potret cantik Frederika Alexis Cull, Puteri Indonesia 2019.

1. Frederika merupakan finalis yang mewakili Provinsi DKI Jakarta I.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@officialputeriindonesia

2. Dirinya merupakan seorang pecinta hewan yang telah bekerjasama dengan tempat penampungan hewan di Jakarta untuk menyelamatkan dan melindungi hewan terlantar.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@officialputeriindonesia


3. Frederika juga aktif dalam kampanye untuk menghentikan penjualan daging anjing sebagai bahan konsumsi di area Jakarta.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber

foto: Instagram/@officialputeriindonesia


4. Cewek berdarah blasteran Inggris ini juga menaruh perhatian pada bidang pendidikan lho.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@frederikacull


5. Frederika bergabung selama 3 tahun dengan Sekolah Bisa, sebuah NGO yang menyediakan pendidikan untuk anak kurang mampu.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@frederikacull


6. Frederika sejak awal digadang-gadang sebagai juara Puteri Indonesia 2019 berkat kemampuannya dalam public speaking serta kecerdasan dan advokasinya.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@frederikacull


7. Frederika Cull juga tergabung dalam organisasi Cyber Shanty yang bertujuan untuk mengajarkan anak-anak soal penggunaan teknologi.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@frederikacull


8. Dalam pagelaran final Puteri Indonesia 2019, Frederika berhasil memukau juri dengan ketenangannya menjawab pertanyaan.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@frederikacull


9. Kemampuannya menggunakan bahasa Inggris juga menjadi nilai plus mahasiswi jurusan International Business ini.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@frederikacull


10. Memenangi Puteri Indonesia 2019, Frederika berhak atas berbagai hadiah dari Yayasan Puteri Indonesia.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber

foto: Instagram/@frederikacull


11. Dengan kemenangannya, Frederika sekaligus berhak atas titel Miss Universe Indonesia 2019.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@pendekarindonesia.id


12. Selanjutnya, ia akan dipersiapkan untuk mewakili Indonesia di ajang kecantikan dunia Miss Universe.

puteri indonesia 2019 © 2019 berbagai sumber
foto: Instagram/@intanavantie.inav