Jadi sorotan saat angkat trofi Piala Dunia 2022, ini makna dibalik jubah yang dipakai Messi

Jadi sorotan saat angkat trofi Piala Dunia 2022, ini makna dibalik jubah yang dipakai Messi

Brilio.net - Argentina berhasil membuat Prancis bertekuk lutut usai menang dramatis 4-2 dalam babak adu penalti final Piala Dunia 2022 Qatar.

Adu penalti menjadi penentu setelah di 90 menit waktu normal, dan 120 menit babak tambahan waktu skor selalu berakhir seri di laga final Piala Dunia 2022 Qatar pada Minggu (18/12) di Lusail Iconic Stadium, Qatar.

Saat itu, tidak hanya wajah gembira para pemain Argentina saja yang menjadi sorotan, tetapi juga jubah hitam yang dipakaikan Presiden FIFA Gianni Infantino dan Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad al-Thani kepada Lionel Messi selaku kapten Tim Tango.

Dilansir brilio.net dari mirror.co.uk pada Selasa (20/12) jubah hitam tersebut merupakan jubah pria tradisional di negara Arab yang dikenal dengan nama bisht.

Jadi sorotan saat angkat trofi Piala Dunia 2022, ini makna dibalik jubah yang dipakai Messi

foto: Instagram/@leomessi

Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia menilai bisht sebagai pakaian pelengkap yang sesuai dengan momen pengangkatan trofi 4 tahunan sekali tersebut. Melansir dari sportbible.com, jubah yang dipakai Messi akrab dipakai prajurit Arab setelah meraih kemenangan.

Bisht juga biasa dipakai keluarga kerajaan. Pemakaian bisht untuk Messi itu jadi bentuk penghargaan raja Qatar untuk pengoleksi tujuh gelar Ballon d'Or tersebut.

"Ini menandakan Messi sebagai pejuang yang menang untuk negaranya Argentina," tulis konten kreator Tallie Dar.

Messi tidak mengenakan sendiri bisht tersebut, melainkan dipakaikan Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani sesaat sebelum prosesi penyerahan trofi Piala Dunia.

Ketika Sheikh Tamim memasangkan bisht di podium, Presiden FIFA Gianni Infantino juga berada di podium dan tampak tak menghalangi.

Bisht tersebut tak lama dikenakan Messi. Ketika ada pemasangan bintang ketiga di jersey Argentina, jubah spesial itu dilepas sang kapten Albiceleste.

(brl/ola)