11 Bintang lapangan hijau ini jadi komentator Piala Dunia 2022 Qatar

11 Bintang lapangan hijau ini jadi komentator Piala Dunia 2022 Qatar

Legenda MU dipasangkan dengan eks Liverpool

1. Gary Lineker

11 Bintang lapangan hijau ini jadi komentator Piala Dunia 2022 Qatar

foto: BBC TV

Mantan striker timnas Inggris era 80-90an ini sudah berusia 61 tahun. Dirinya yang dianggap sebagai legenda sepak bola The Three Lions hadir di Piala Dunia 2022 sebagai presenter dalam beberapa pertandingan. Bersama para mantan pemain Piala Dunia lainnya, mereka berdiskusi sebelum dan sesudah pertandingan digelar.

2. Rio Ferdinand

11 Bintang lapangan hijau ini jadi komentator Piala Dunia 2022 Qatar

foto: BBC TV

Bek tangguh Inggris sekaligus legenda Manchester United ini sering muncul di televisi sebagai komentator pertandingan di Liga Premier Inggris. Di Piala Dunia 2022, dia kerap menemani Gary Lineker sebagai tandem diskusinya dalam sebuah siaran pertandingan.

3. Didier Drogba

11 Bintang lapangan hijau ini jadi komentator Piala Dunia 2022 Qatar

foto: BBC TV

Drogba adalah bintang Piala Dunia, Timnas Pantai Gading dan klub Chelsea. Bersama Gary Lineker dan Ferdinand, ketiganya menjadi trio pundit dalam beberapa siaran pertandingan pada Piala Dunia 2022 Qatar.

4. Gary Neville

11 Bintang lapangan hijau ini jadi komentator Piala Dunia 2022 Qatar

foto: Twitter/@GNev2

Sejak pensiun dari Timnas Inggris dan Manchester United, Gary Neville awalnya menjajal dunia kepelatihan. Namun, nasibnya yang kurang bagus, sehingga dia banting stir ke dunia siaran sepak bola sebagai pundit dan komentator. Piala Dunia 2022 juga turut dihadiri olehnya yang kerap memberikan statement populer.

5. Jamie Carragher

11 Bintang lapangan hijau ini jadi komentator Piala Dunia 2022 Qatar

foto: Twitter/@Carra23

Legenda Liverpool dan Timnas Inggris ini juga sudah populer di televisi sebagai komentator pertandingan sepak bola. Bahkan, dirinya kerap dipasangkan dengan mantan rivalnya di Man United, Gary Neville. Di Piala Dunia 2022, Carragher menjagokan Timnas Argentina untuk juara ketimbang negaranya sendiri.

(brl/pep)