Brilio.net - Kamu libur akhir tahun pada jalan-jalan ke mana? Akhir tahun 2015 kemarin, momen libur Natal dan tahun baru menjadi pengalaman serta pembelajaran bagi banyak masyarakat di Indonesia. Yup, liburan akhir tahun kali ini berlangsung lumayan lama. Cuti bersama yang bertepatan dengan hari Kamis membuat liburan akhir tahun bisa dinikmati selama empat hari. Lumayan lama dan tentunya banyak masyarakat yang menikmati hari libur dengan jalan-jalan ke beberapa destinasi, baik di dalam kota hingga luar kota.
Tapi tidak sedikit masyarakat yang menikmati liburan hanya di rumah, bukan karena tak punya uang atau masih sibuk dengan pekerjaan. Banyak momen-momen tak terlupakan yang bikin beberapa orang malas untuk sekadar jalan-jalan saat liburan panjang. Emang kenapa ya?
Berikut brilio.net rangkum beberapa hal yang bikin orang jalan-jalan saat liburan panjang, Senin (4/1).
1. Macet
foto: merdeka.com
Rahasia umum, macet menjadi momen tak terlupakan buat kamu yang jalan-jalan saat liburan panjang.
2. Tempat wisata terlalu ramai
foto: forsatravelista.com
Masih ingat kejadian di Goa Pindul? Pemandangan wisatawan yang mengantre dan berdesakan layaknya cendol.
3. Buka tutup jalur
foto: tmcpoldametro.net
Bingung, saat liburan panjang beberapa jalur harus di buka tutup untuk melancarkan arus kendaraan dari beberapa titik. Kamu yang tak berniat liburan pun terkena dampaknya. Bahkan, yang berniat liburan pun dibikin bingung saat harus melalui jalur alternatif agar tidak terjebak macet.
4. Antre tiket masuk wisata
foto: rideralit.wordpress.com
Mau beli tiket masuk malah antre panjang, waktu buat liburan terbuang sia-sia hanya gara-gara mengantre.
5. Susah dapat angkutan umum
foto: arumsekartaji.wordpress.com
Sepele, tapi yang namanya juga musim liburan panjang pasti angkutan umum pada penuh.
6. Momen foto kurang bagus
foto: youtube.com
Cekrek, pemandangannya orang banyak. Cekrek lagi, tetap aja pemandangannya nggak berubah.
7. Penginapan sulit didapat go show
foto: moomymusings.com
Sulit, tentu sudah banyak penginapan yang full booked jauh hari sebelum liburan panjang. Tak ayal banyak orang yang belum pesan penginapan harus gigit jari karena kehabisan.
8. Biaya akomodasi dan transportasi naik berkali lipat
foto: rifanfinancindojakarta.blogspot.com
Momen libur panjang memang dimanfaatkan oleh pemilik penginapan, hotel, villa, maskapai untuk menaikkan harga. Jangan heran jika harganya melambung tinggi.
9. Selain mahal, banyak tiket transportasi yang sudah habis terjual
foto: dotablast.com
Tiket pesawat saat liburan panjang mahal? Yup, meskipun mahal belum tentu juga masih tersedia karena banyak tiket yang sudah dipesan jauh hari.
10. Pusing parkir kendaraan
foto: flickr.com
Pusing mikirin tempat parkir di lokasi wisata yang penuh, bahkan tak sedikit yang harus berputar-putar mencari lokasi untuk parkir.
(brl/pep)
Recommended By Editor
- Beli Oppo A96 dapat tiket gratis Marvel Studios Thor: Love and Thunder
- Kejebak macet yang bikin piknik berantakan? Lakukan ini biar enjoy
- Tips ini cegah waktu liburanmu habis di jalan karena kejebak macet
- Sukses gelar special show, David Nurbianto rilis 'Lagu Jaman Sekarang'
- Kocek cekak bukan halangan piknik di Jakarta, ada City Tour gratis!
- Siapa bilang liburan di rumah nggak asyik? Coba saja cara-cara ini!
- Yuk hadiri Sky High Makeup Square dan dapatkan New York Experience
- Kurang piknik? Coba 15 ide liburan hemat dan murah meriah ini
(brl/pep)