Brilio.net - Kabar menggembirakan datang dari Traveloka, platform perjalanan terkemuka di Asia Tenggara ini berhasil mencatatkan prestasi di gelaran 10.10 Travel Fest. Event ini berhasil mendongkrak pencarian tiket pesawat dan akomodasi untuk momen liburan akhir tahun hingga 127%. Dengan penawaran menggiurkan berupa diskon fantastis hingga 80%, para pecinta traveling dimanjakan dengan kemudahan merencanakan liburan impian mereka secara lebih ekonomis.
Caesar Indra, President Traveloka, menegaskan bahwa kesuksesan ini merupakan bukti nyata komitmen perusahaan dalam memahami kebutuhan traveler yang terus berevolusi. Dukungan dari mitra-mitra ternama seperti Qatar Airways, Millennium Hotels & Resorts, dan Universal Studios Singapore semakin memperkuat posisi Traveloka dalam industri pariwisata.
“10.10 Travel Fest mencerminkan komitmen kami untuk terus memahami dan memenuhi kebutuhan traveler yang terus berkembang,” ujar Caesar Indra, President, Traveloka, dikutip brilio.net dari keterangan press release, Kamis (24/10).
Menyambut musim liburan, berikut adalah tren perjalanan dari 10.10 Travel Fest.
Hampir 60% traveler sudah mengamankan tiket internasional mereka lebih dari sebulan sebelumnya, menunjukkan pergeseran signifikan dalam pola pemesanan perjalanan. Untuk rute internasional, negeri-negeri Asia Timur seperti Jepang, Hong Kong, dan Korea Selatan masih menjadi primadona. Sementara di dalam negeri, pesona Bali, Yogyakarta, Surabaya, dan Medan tetap tak tergoyahkan. Minat terhadap liburan kapal pesiar mencatatkan pertumbuhan spektakuler hingga dua kali lipat, menandakan evolusi preferensi traveler dalam mencari pengalaman unik. Kemunculan tren mencengangkan terlihat dari lonjakan minat terhadap penginapan bernuansa budaya. Ryokan Jepang meroket hingga 101%, boat accommodations naik 52%, dan Riad Maroko meningkat 63%, mencerminkan hasrat traveler akan pengalaman otentik.
Ali Asger Lehry dari Millennium Hotels and Resorts mengungkapkan antusiasmenya terhadap kesuksesan kampanye ini, yang berhasil meningkatkan visibilitas dan brand awareness hotel-hotel mereka secara signifikan.
Bagi yang belum sempat memanfaatkan gelaran ini, Traveloka masih menyediakan berbagai penawaran menarik melalui website dan aplikasi mereka untuk merencanakan liburan akhir tahun atau awal 2025. Saatnya mewujudkan petualangan tak terlupakan bersama Traveloka!
Recommended By Editor
- 5 Resep camilan ala restoran, mudah, murah, dan rasanya juara
- MALIQ & D'Essentials bayar tuntas rindu fans dengan konser dua jam tanpa jeda di Makassar
- Phum Viphurit rilis album mini terbaru Paul Vibhavadi Vol. 1, ajak pendengar untuk berpetualang
- USS 2024 Presented by BRImo diap dihelat, catat jadwalnya untuk berburu brand favoritmu
- Raisa beri semangat bagi mereka yang menopang beban hidup dalam single
- RAN rilis album keenam bertajuk Teater Nestapa, ungkapkan sisi lain dari rasa cinta