Tanpa dipotong, beauty vlogger ini tunjukkan cara atasi rambut bercabang pakai 1 bahan masakan

Tanpa dipotong, beauty vlogger ini tunjukkan cara atasi rambut bercabang pakai 1 bahan masakan

Brilio.net - Mengalami rambut bercabang yang terlihat begitu jelas, merupakan suatu masalah yang cukup mengganggu. Ujung rambut yang terlihat kering, pecah, dan terbelah bikin sebagian orang jadi kurang percaya diri. Pasalnya, kondisi tersebut menjadi suatu tanda bahwa rambut tidak sehat. Tak hanya itu saja, tampilan rambut bercabang juga membuat penampilan kamu kurang maksimal.

Rambut bercabang ini bisa terjadi ketika kutikula terbelah menjadi dua atau lebih. Hal ini dikarenakan rusaknya permukaan kutikula rambut. Nah, saat lapisan terluar rambut sudah terbuka, maka split ends atau rambut bercabang ini bisa terjadi.

Ada beberapa kebiasaan yang menjadi faktor munculnya masalah tersebut. Faktor pertama adalah penggunaan alat pemanas, seperti hair dryer, catokan, dan curling iron secara berlebihan. Kebiasan buruk tersebut secara langsung bisa menyebabkan kerusakan pada kutikula, sehingga menyebabkan rambut rapuh dan bercabang.

Faktor kedua bisa disebabkan oleh lingkungan, seperti halnya paparan sinar matahari, polusi udara, dan klorin dalam air. Semua hal tersebut memicu kerusakan pada kutikula dan menyebabkan kerusakan pada rambut. Bahkan tak hanya itu saja, pencucian rambut menggunakan produk kimia juga bisa membuat rambut bercabang. Pasalnya, produk kimia ini bisa menghilangkan minyak alami dan kelembapan rambut, sehingga jadi kering dan rusak.

Untuk mengembalikan keindahan dan kesehatan rambut, kamu perlu melakukan perawatan secara intens. Tak perlu dipotong untuk menghilangkan rambut bercabang, karena ada cara lain yang bisa kamu gunakan, seperti memakai masker rambut dari bahan masakan.

(brl/mal)

tags

Advertising
Advertising
STORIES