Tak hanya pakai hair tonic, ini trik mempercepat pertumbuhan rambut pakai 2 jenis biji-bijian

Tak hanya pakai hair tonic, ini trik mempercepat pertumbuhan rambut pakai 2 jenis biji-bijian

Brilio.net - Rambut merupakan mahkota kepala yang harus dijaga kesehatan dan keindahannya. Pasalnya, rambut merupakan salah satu bagian tubuh yang dapat menunjang penampilan seseorang. Namun sayangnya, banyak faktor yang membuat rambut jadi rusak dan terhambat pertumbuhannya.

Ada beberapa faktor yang menghambat pertumbuhan rambut, di antaranya hormon pertumbuhan rambut yang tidak sensitif terhadap dihidrotestosteron (DHT), pola makan yang buruk, perawatan yang tidak sesuai, dan faktor keturunan. Selain itu, rambut rontok juga merupakan salah satu faktor penyebab rambut jadi lama tumbuh.

Maka dari itu, kamu perlu melakukan perawatan untuk menutrisi rambut dan merangsang pertumbuhan rambut agar terhindar dari kebotakan. Faktanya, rambut tumbuh rata-rata sekitar 15 cm setiap tahunnya, tetapi terkadang bisa jauh di bawah angka tersebut. Bahkan, hal ini juga dapat dipengaruhi oleh jumlah rambut yang hilang setiap harinya sekitar 50-100 helai.

Selain itu, kebiasaan harian seperti penggunaan sikat rambut, pengering rambut, vitamin rambut, hingga sarung bantal juga dapat memengaruhi seberapa cepat pertumbuhan rambut. Maka dari itu, kamu perlu tahu cara memanjangkan rambut dengan cepat secara alami. Seperti unggahan yang dibagikan akun TikTok @irshayine pada 3 Januari 2023.

(brl/mal)

tags

Advertising
Advertising
STORIES