Bukan pakai bawang merah, ini trik cepat tumbuhkan rambut dengan toner dari 1 jenis bahan makanan

Bukan pakai bawang merah, ini trik cepat tumbuhkan rambut dengan toner dari 1 jenis bahan makanan

Brilio.net - Secara umum rambut tumbuh kira-kira setengah inci setiap bulan dan bertambah hingga sekitar enam inci per tahun. Sejumlah faktor dapat memengaruhi pertumbuhan rambut, seperti usia, kesehatan secara keseluruhan, dan faktor-faktor seperti stres dan kebiasaan sehari-hari.

Rambut tumbuh dari akar atau folikel rambut yang berada di bawah permukaan kulit. Saat tumbuh, rambut akan menembus kulit dan melewati kelenjar minyak. Minyak (sebum) inilah yang membuat rambut tampak berkilau dan lembut. Agar bisa tumbuh dengan lancar dan kuat, rambut membutuhkan asupan nutrisi dan oksigen.

Asupan ini diperoleh dari aliran darah yang mengalir ke kulit dan folikel rambut. Selain itu, ada beberapa faktor lain yang juga turut berperan dalam pertumbuhan rambut, seperti genetik. Biasanya, kendala utama yang dihadapi wanita saat memanjangkan rambut adalah masalah rambut rontok, kering dan bercabang.

Hal tersebut cukup menghambat proses pertumbuhan rambut, bahkan rambut jadi harus terus dipotong karena banyaknya helai yang berguguran. Jika merasa pertumbuhan rambut kurang lancar atau memiliki masalah rambut, seperti rambut rontok dan mudah patah, ada beberapa cara cepat menumbuhkan rambut yang aman dan efektif.

Cepat tumbuhkan rambut dengan 1 jenis bahan makanan Berbagai sumber

foto: freepik.com

Bukan pakai bawang merah, karena ada bahan lain yang tak kalah efektif untuk menumbuhkan rambut dengan cepat lho. Salah satunya seperti video yang dibagikan oleh pemilik akun TikTok @glamtayus pada 4 Agustus 2023. Video tersebut membagikan tentang trik cepat tumbuhkan rambut dengan toner dari 1 jenis bahan makanan. Bahan makanan yang digunakan adalah beras. Selain beras, ia juga menambahkan bahan lainnya yaitu biji fenugreek.

"World's Best Hair Growth Toner How I Get Long Hair (Toner Penumbuh Rambut Terbaik di Dunia Bagaimana Saya Mendapatkan Rambut Panjang)," ucapnya sebagai keterangan video unggahan, yang briliobeauty.net kutip dari akun TikTok @glamtayus, Rabu (9/8).

(brl/wen)

tags

Advertising
Advertising
STORIES