Brilio.net - Jika membahas topik tentang drama, pasti tak bisa jauh-jauh dari drama Korea. Drama Korea selalu menjadi pilihan favorit bagi pencintanya, berbagai genre mulai romance hingga action selalu ada di setiap tahun pada produksi drama Korea.

Di setiap bulan baru pasti akan ada drama-drama terbaru untuk menggantikan slot habis jadwal tayang drama lama, yang membuat drama Korea menarik adalah penyajian episode hanya sedikit, durasi tayang hanya satu jam atau tiga puluh menit, dan bahkan jadwal tayang hanya satu minggu sekali atau dua kali dalam seminggu. Tentunya ini selalu membuat penasaran dan tak membosankan bagi para penonton.

Dan memasuki pertengahan tahun 2021, industri hiburan Korea telah memproduksi banyak drama untuk segera ditayangkan pada bulan Agustus kali ini.

Dilansir brilio.net berbagai sumber, Sabtu (7/8), berikut 7 drama Korea tayang bulan Agustus, ada Shin Min-ah jadi dokter gigi cantik.

1. The Road: The Tragedy Of One.

Drama Korea tayang bulan Agustus © 2021 brilio.net

foto: Viu

Drama ini berkisah kehidupan penghuni Royal the hills, tempat di mana orang-orang teratas untuk tempat tinggal. The Road: The Tragedy of One adalah drama Korea Selatan yang sedang berlangsung pada Kamis (5 Agustus 2021), disutradarai oleh Kim No-won dan dibintangi oleh Ji Jin-hee, Yoon Se-ah, Kim Hye-eun dan Kim Sung-soo.

2. The Second Husband.

Drama Korea tayang bulan Agustus © 2021 brilio.net

foto: asianwiki.com

Drama ini berkisah mengenai seorang wanita yang diselingkuhi lalu dituduh sebagai pembunuh anaknya sendiri. The Second Husband disutradarai oleh Kim Chill-bong tayang mulai 9 Agustus 2021, drama ini dimainkan oleh Uhm Hyun-kyung, Cha Sae-won, dan Han Kiwong.

3. Lovers Of The Red Sky.

Drama Korea tayang bulan Agustus © 2021 brilio.net

foto: Viu

Drama yang berkisah mengenai cinta tulus seorang pelukis cantik dengan petugas kerajaan yang buta. Lovers of the Red Sky segera tayang di Viu mulai 30 Agustus 2021 mendatang, disutradarai oleh Jang Tae-yoo. Dan diperankan oleh Ahn Hyo-seop, Kim Yoo-jung, dan Gong Myung.

4. Police University.

Drama Korea tayang bulan Agustus © 2021 brilio.net

foto: asianwiki.com

Drama Police University berkisah mengenai seorang mantan polisi dan hacker yang bekerja sama untuk membasmi kejahatan, disutradarai oleh Yoo Kwan-mo yang akan tayang mulai 9 Agustus 2021 di KBS 2TV. Drama bertabur bintang ini akan di perankan oleh Cha Tae-hyun, Jung Jin-young, dan Jung Soo-jung.

5. Check Out The Event.

Drama Korea tayang bulan Agustus © 2021 brilio.net

foto: asianwiki.com

Drama ini bercerita tentang pasangan yang telah putus dan kembali dipertemukan lewat undian liburan sebagai pasangan, yang disutradarai oleh Kim Ji-hoon dan mulai tayang pada 14 Agustus 2021. Check out th event akan dimainkan oleh Bang Min-ah dan Kwon Hwa-woon

6. Hometown Cha-Cha-Cha.

Drama Korea tayang bulan Agustus © 2021 brilio.net

foto: soompi

Hometown cha-cha-cha bercerita tentang kisah cinta seorang dokter gigi cantik dengan pria pengangguran yang banyak acara, disutradarai oleh Yoo Je-Won dan mulai tayang 28 Agustus 2021. Drama ini sangat ditunggu-tunggu oleh banyak K-Drama Lovers, karena diperankan oleh Shin Min-ah dan Kim Seon-ho.

7. D.P.

Drama Korea tayang bulan Agustus © 2021 brilio.net

foto: asianwiki.com

Drama ini diadaptasi dari webtoon D.P: Dog Days karya Kim Bo-tong, seri ini ditulis bersama oleh Kim Bo-tong dan Han Jun-hee. Disutradarai oleh Han Ju-hee dan mulai tayang pada 27 Agustus 2021. Drama D.P bercerita tentang sebuah unit dalam Angkatan Darat bertugas untuk melacak para tentara yang mangkir dari kewajibannya. Dimainkan Oleh Jung Hae-in dan Koo Gye-hwan. 

Reporter: Nurul Fitriana Fauziah