Brilio.net - Hujan yang mengguyur wilayah Jabodetabek sejak Selasa (31/12) sore lalu membuat sejumlah wilayah di Jakarta dan sekitarnya terendam banjir. Tak sedikit warga yang kemudian menjadi korban atas musibah tersebut.

Pelatih badminton ganda putra, Herry Iman Pierngadi atau yang akrab disapa dengan Herry IP adalah salah satunya. Alih-alih menikmati momen pergantian tahun dengan suasana hangat, pencetak ganda putra kelas dunia tersebut justru harus mengurus rumahnya yang terendam banjir.

Melalui akun Instagram-nya, pelatih Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon itu pun membagikan sebuah foto yang memperlihatkan kondisi rumahnya.

Tampak dalam foto tersebut, air menggenang setinggi betis. Menariknya, Herry IP malah terlihat duduk santai di sebuah kursi dengan tersenyum tipis.

"Selamat Tahun Baru 2020...Sambil menanti Surut nya Air," tulisnya.

 

<img style=

foto: Instagram/@herry_ip

 

Melihat postingan tersebut, sejumlah warganet pun membanjiri kolom komentar Herry IP dengan beragam reaksi. Tak sedikit di antara mereka yang mendoakan agar banjir cepat surut.

"banjir koh?mudah2an cepat surut," tontowiahmad_.

"Semoga banjirnya cepat surut coach herry, semangat ya coach," sambung @puji49505.

"Selamat tahun baru coach, semoga diberikan kesehatan dn keselamatan, dn cepet surut airnya coach....," tulis @nailisdwi.

"Tinggal daerah mana Coach ??? Ini Coach orgnya bener" sabar kyknya,, keliatan skali dr wajahnya yg penuh aura positif," pungkas @arin_ganetta08.

Lepas dari itu, dilansir dari Liputan6, banjir yang menerjang Jakarta saat ini memiliki ketinggian yang bervariasi. Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, pun langsung menginstruksikan jajarannya untuk segera bertindak cepat menanggulangi dampak banjir sejak Rabu pagi.

Anies meminta sarana dan fasilitas disiapkan untuk tempat mengungsi jika dimungkinkan. Tak hanya itu, ia juga mengingatkan seluruh instansi terkait untuk menyediakan obat-obatan dan dapur umum.